Sukses

Entertainment

Jadi Konsumen Pintar, Tasya Kamila Tekankan Beli Produk Ramah Lingkungan

Fimela.com, Jakarta Masalah sampah telah menjadi hal yang sangat penting bagi manusia. Dan kesadaran tersebut semakin ramai dibahas di segala momen. Tasya Kamila, sebagai seorang artis yang juga ibu rumah tangga, mengaku sangat peduli dengan masalah lingkungan tersebut.

"Untuk mengatasi masalah lingkungan tidak cukup hanya dengan upaya dari Pemerintah saja. Setiap individu termasuk masing-masing dari kita harus berkontribusi dari hal kecil yang bisa kita lakukan sendiri," kata Tasya Kamila di acara peluncuran produk Bio material Unicharm, kawasan Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Tasya pun menjabarkan bagaimana dirinya dan keluarga kecilnya sebagai circle terdekat, belajar mengaplikasikan kepeduliannya terhadap sampah dan juga masalah lingkungan lainnya di kehidupan sehari-hari.

"Misalnya mengurangi penggunaan botol plastik dan menggantinya dengan tumbler, atau membawa totebag ketika berbelanja," sambung Tasya Kamila.

Produk Ramah Lingkungan

Sebagai masyarakat dan sekaligus konsumen, Tasya Kamila pun menghimbau kepada khalayak untuk lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, dengan membeli produk-produk yang ramah lingkungan.

Menurut Tasya, hal ini juga merupakan sebuah tanggung jawab pribadi kepada alam sekitar untuk selalu dijaga dengan baik. "Sudah saatnya kita sebagai masyarakat dan konsumen utnuk beraama andil dalam keberlanjutan hidup kita," kata Tasya.

"Selain itu kita juga bisa berkontribusi dengan memilih dan menggunakan produk yang ramah lingkungan seperti yang diluncurkan Unicharm kali ini. Bumi kita hanya ada satu, jadi kalau bukan kita, siapa lagi yang akan menjaganya demi generasi masa depan," sambungnya.

Bio Material

Kesadaran terhadap masalah lingkungan ini ternyata tak hanya ada pada pemerintah dan masyarakat saja. Karena belakangan sudah banyak produk yang ramah lingkungan, salah satunya dengan pemakaian bio material.

Produk yang dimaksud Tasya Kamila dengan bio material ini tentu saja menjadi salah satu cara menjaga lingkungan itu sendiri. Dan untuk pertama kalinya Unicharm meluncurkan 3 kategori produk unggulan yang menggunakan Bio material sebagai upaya untuk berkontribusi mengurangi plastik berbahan dasar minyak bumi.

Peluncuran ini juga dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diperingati setiap tanggal 5 Juni. "Mengamati perubahan kesadaran yang terjadi pada konsumen, bertepatan dengan hari lingkungan hidup se-Dunia di tahun ini, Unicharm meluncurkan produk Charm, MamyPoko, dan juga Kirey Antibacterial Wipes yang menggunakan Bio Material," ujar Presiden Direktur Takumi Terakawa.

"Dengan memperbanyak jumlah produk yang menggunakan Bio Material, kami bertekad untuk memberikan kontribusi lebih besar terhadap penurunan penggunaan plastik yang berasal dari minyak bumi. Semua produk dari 3 kategori ini menggunakan logo Bio Material pada kemasan untuk mengkomunikasikan ke konsumen bahwa ini adalah produk yang ramah lingkungan," sambungnya.

Sementara Heni Indrayati Head of Corporate Planning Division menyatakan bahwa Unicharm mencanangkan Ethical Living for SDGs sebagai slogan perusahaan pada tahun 2021 dengan tujuan untuk berkontribusi pada perwujudan SDGs.

"Di dalam slogan ini terkandung makna melakukan kebaikan kecil dalam kehidupan, dan dipenetrasikan kepada karyawan dan masyarakat luas. Hingga saat ini, Unicharm telah melakukan berbagai kegiatan yang sejalan dengan elemen Ethical Living for SDGs," paparnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading