Fimela.com, Jakarta Baru-baru ini, Randy Pangalila berbagi cerita tentang kehidupannya yang ternyata tidak seindah yang terlihat di layar kaca. Di balik penampilan yang tampak sempurna, ternyata ia pernah menghadapi masa-masa sulit.
Ia mengaku pernah dikejar debt collector pada tahun 2019, setelah menikah. Debt collector tersebut datang ke rumah pribadinya terkait cicilan yang belum terbayar. Aktor berusia 33 tahun ini mengungkapkan bahwa masalah tersebut berkaitan dengan pinjaman KPR.
Namun, pada akhirnya ia menemukan solusi dan berhasil memulihkan kondisi keuangan, bahkan mengalami peningkatan. Saat ini, Randy menikmati kebahagiaan bersama istri dan anaknya di sebuah rumah mewah.
Advertisement
Penasaran dengan penampakan rumah mewah Randy Pangalila yang sempat didatangi debt collector? Berikut potretnya dirangkum pada Rabu (15/05/2024).
Advertisement
Fasad Rumah yang Asri
Seperti inilah penampakan rumah Randy Pangalila yang ia tempati bersama istri dan anaknya. Rumahnya tampak luas dan mewah. Tak hanya itu, terdapat beberapa tumbuhan yang membuat rumahnya tampak asri.
Usung Konsep Tropical Minimalis
Rumahnya terdiri dari dua lantai dan didominasi warna abu-abu dengan sentuhan kayu. Rumah Randy Pangalila ini tampak sejuk dengan mengusung konsep tropical minimalis.
Advertisement
Halaman Rumah yang Luas
Halaman rumahnya tampak luas dengan ditanami rumput yang menghijau membuat mata sejuk. Randy Pangalila dan istri pun kerap menghabiskan waktu dan bersantai di sini bersama buah hati mereka.
Garasi di Sebelah Halaman Rumah
Di sebelah halaman terletak sebuah garasi. Area tersebut cukup luas, terlihat sebuah mobil terparkir dengan rapi di bawah kanopi.
Advertisement
Ruang Tamu dengan Konsep Earth Tone
Ruang tamunya terlihat nyaman dengan desain yang didominasi oleh warna earth tone. Karpet dan sofa berwarna hijau menciptakan harmoni yang indah pada ruangan tersebut.
Ruang Keluarga yang Hangat
Suasana di ruang keluarga ini memberikan kesan hangat dan nyaman berkat kombinasi desain kayu dan warna-warna alami. Randy Pangalila pun sering menghabiskan waktu bersantai dengan keluarganya di tempat ini.
Advertisement
Dapur dengan Nuansa Maskulin
Warna abu-abu dan putih dipilih untuk menciptakan suasana maskulin di dapur. Kitchen island yang terbuat dari marmer pun menambah kesan mewah pada dapur Randy ini.
Kamar Mandi Dilengkapi Bathtub Besar
Kamar mandi di rumah Randy Pangalila menyerupai kamar mandi di hotel berbintang lima yang mewah. Terdapat bathtub yang besar dengan desain unfinished yang sangat estetik.
Advertisement
Beberapa Pertanyaan Warganet Seputar Randy Pangalila
Randy Pangalila Terkenal Karena Apa?
Sebelum dikenal sebagai seorang aktor sinetron terkenal Randy Pangalila memulai kariernya dengan memasuki dunia model di tahun 2006. Randy pernah mengikuti acara model sampul majalah remaja Aneka Yess! dan berhasil menjadi salah satu finalis.
Advertisement
Randy Pangalila Asli Suku Apa?
Randy Pangalila berasal dari Suku Minahasa. Aktor sekaligus model yang satu ini lahir di Surabaya, Jawa Timur, pada 19 Oktober 1990.
Apakah Istri Randy Pangalila Bule?
Salah satunya adalah sosok sang istri, Chelsey Frank. Istri Randy Pangalila ini merupakan bule asal Kanada yang dia nikahi pada tahun 2019 lalu.
Advertisement
Randy Pangalila Anaknya Berapa?
Dari pernikahan tersebut, Randy Pangalila dan Chelsey Frank sudah memiliki dua buah hati. Putri pertama bernama Blair Willow Pangalila yang kini sudah berusia dua tahun. Sementara anak kedua yang berjenis kelamin laki-laki diberi nama Asher Griffin Pangalila.
Istri Randy Pangalila Melahirkan di Mana?
Aktor 32 tahun itu mengumumkan bahwa anak keduanya lahir pada Rabu (21/6) di sebuah rumah sakit di Bogor, Jawa Barat. Berjenis kelamin laki-laki, bayi mungil itu diberi nama Asher Griffin Pangalila. Selanjutnya, Randy juga membagikan potret buah hatinya yang lahir sehat dan selamat.Â