Sukses

Entertainment

Gaya Rambut Sporty Sederet Artis di Fun Volleyball Celebrity Match, Ada Luna Maya Sampai Sitha Mirano

Fimela.com, Jakarta Sederet artis menjadi pengisi dalam Fun Volleyball Celebrity Match yang dilangsungkan pada Sabtu, 20 April 2024 di Indonesia Arena. Khusus artis perempuan, mereka pun tetap berpenampilan memukau.

Dibagi dalam dua tim, terdapat beberapa nama artis cantik seperti Luna Maya, Wulan Guritno, Maria Selena, Sitha Marino, Donna Agnesia, Jolene Marie, dan Dinda Kanya Dewi.

Satu yang menarik perhatian adalah gaya rambut sporty yang mereka perlihatkan saat tampil dalam gelaran tersebut. Penasaran seperti apa? Berikut beberapa penampakannya.

Luna Maya terlihat dengan kostum layaknya seorang atlet bola voli. Ia pun terlihat sporty dengan gaya rambutnya

Luna tampak dengan rambutnya yang dikepang satu. Penampilannya ini pun membuatnya terkesan simple. Luna sendiri satu tim bareng Donna Agnesia

Dari belakang, terlihat Donna Agnesia yang hanya menguncir rambutnya dengan rapi. Tampak dirinya sedang berkomunikasi dengan Dinda Kanya Dewi

Dinda Kanya juga tampil cantik dengan tatanan rambutnya yang terkesan sporty banget. Ia terlihat percaya diri

Sementara di tim rival, ada Sitha Marino yang tampil lebih simple dengan gaya rambutnya. Kekasih Bastian Steel ini mengikat cepol rambutnya

Wulan Guritno juga terlihat cantik meski hanya menata rambutnya ala kuncir kuda. Penampilannya begitu menawan

Lalu ada Jolene Marie yang menawan dengan tatanan rambutnya. Ia memilih untuk mengepang rambutnya menjadi dua

Maria Selena juga tampak menarik dengan gaya rambutnya saat melakoni tanding bersama beberapa teman artis. Ia menguncir rambutnya dan menyisakan beberapa helai di samping

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading