Fimela.com, Jakarta Pasangan kakak adik Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar selalu terlihat kompak dalam berbagai kesempatan. Menikmati libur Lebaran, keduanya pergi bersama dengan keluarganya ke Bali.
Dalam sebuah video yang diunggah, keduanya terlihat begitu bahagia bisa pergi berlibur bersama. Meski ini bukan kali pertama keduanya pergi bareng, namun semangat dan antusiasme keduanya begitu terlihat.
"Love u sis š„¹š¤Makasi selaluuuu bantu aku dalam banyak hal. Selalu grecep kalo anak ku sakit untuk gantiin jaga yg lain bareng mama Aku pada mu lah š¤Semoga Allah taala jagaa š," tulis Shireen mengungkap syukur atas kehadiran Zaskia dalam hidupnya.
Advertisement
Selalu kompak dan hangat, berikut ini adalah deretan potret kebersamaan Shireen dan Zaskia Sungkar saat berlibur di Bali.Ā
Advertisement
Shireen dan Zaskia Sungkar pergi berlibur bersama ke Bali. Tak ketinggalan suami dan anak-anak mereka juga ikut dalam perjalanan ini.
Melihat Shireen dan Zaskia rona bahagia selalu terlihat saat mereka bersama.
Advertisement
Melihat kebersamaan dan kehangatan hubungan mereka, tak sendikit netizen yang menyebut keduanya sebagai pasangan kakak dan adik paling favorit.
Sebagai kakak dan adik, Shireen dan Zaskia pun tampak saling mengisi.
Advertisement