Sukses

Entertainment

Potret Cinta Laura Salat Ied di Rumah, Hanya Berdua dengan Ibunda Tuai Sorotan

Fimela.com, Jakarta Hari Raya Idul Fitri atau sering disebut Lebaran menjadi momen bahagia bagi banyak kaum muslim. Tak terkecuali artis cantik Cinta Laura yang juga tampak merayakan Lebaran bersama keluarganya di Bali.

Pada unggahan di akun media sosialnya dan juga ibunya, Herdiana Kiehl, Cinta Laura terlihat melakukan salat Ied. Ia tampak hanya berdua menjalani salat Ied di kediamannya.

"Shalat Ied di rumah aja dengan bidadari kesayangan," kata Herdiana di laman Instagramnya, baru-baru ini.

Dalam unggahan video singkat tersebut, tampak ibu dan anak itu mengenakan mukena putih. Sementara di unggahan lainnya, Cinta Laura dan Herdiana terlihat merayakan Lebaran di Bali bersama keluarga kecilnya.

Cinta Laura terlihat merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarganya di Bali. Ia terlihat menjalankan salat Idul Fitri

Tak seperti masyarakat pada umumnya yang melakukan salat Ied bersama-sama di masjid maupun lapangan, Cinta memilih melakukannya di rumah

Tampak Cinta yang hanya bersama ibunya, Herdiana saat melakukan ibadah tersebut. Ia dan ibunda kompak dengan mukena warna putih

Menjadi sorotan netizen karena keduanya melakukan salat Ied di rumah. Beberapa netizen menanyakan terkait salah satu rukun dalam salat tersebut yaitu khotbah. Di kolom komentar, Herdiana menjawab bahwa dirinya yang melakukan khotbah juga menjadi imam

Di sisi lain, ekspresi Cinta Laura kala mengenakan mukena juga menjadi perhatian. Ia terlihat dengan ekspresi horor usai menyelesaikan salatnya

Usai melakukan salat Ied dengan ibunya, Cinta Laura pun melanjutkan perayaan Lebaran dengan keluarganya. Terlihat ia makan-makan bareng ayah dan ibunya

Baik Cinta maupun Herdiana, sang ibu mengenakan busana serba putih, warna yang identik dengan suci di hari raya

Tampilan Cinta Laura pun terkesan sangat cantik dan elegan. Ia pun menuai pujian atas tampilannya yang menawan

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading