Sukses

Entertainment

Gandeng Perta Sihombing, Chintya Gabriella Rilis Lagu Nikmati Perjalanan untuk Mereka yang Hampir Menyerah

Fimela.com, Jakarta Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Chintya Gabriella baru saja merilis single terbarunya yang berjudul Nikmati Perjalanannya. Dikenal dengan kepiawaiannya membawakan lagu galau, kali ini Chintya akhirnya membawakan sendiri lagu ciptaannya dengan menggandeng Petra Sihombing sebagai produser.

Bercerita tentang lagu Nikmati Perjalanan, Chintya menyebut lagu ini hadir untuk mereka yang berada di fase hampir menyerah, termasuk dirinya.

“Sama kayak judulnya, isi dari lagu ini berupa pesan untuk diriku sendiri dan bahkan untuk kamu yang sedang ada difase hampir menyerah. Semoga lagu ini bisa jadi kekuatan buat kamu dan bisa menemani perjalanan hidupku,” kata Chintyadalam pernyataan tertulisnya, yang diterima Fimela, Selasa (19/3/2024).

Dalam penggarapan yang dilakukan akhir tahun lalu, proses yang dijalani pun menjadi penanda baru dalam karier Chintya yang tak lagi ragu untuk bertumbuh.

“Aku sangat amat menikmati perjalanan menuju ke Chintya yang sekarang, di kelilingi orang orang baik dan ditambah lagi mulai berani hancurin tembok yang selama ini bikin aku susahbertumbuh. Kalau dipikir- pikir ya enggak habis-habis. Nurutin ekspektasi orang kadang hanya akan bikin sakit. Jadi, nikmatin aja jatuh bangunnya," tutur Chintya Gabriella.

 

Keluar dari Zona Nyaman

Menjadi pribadi yang lebih berani, Chintya pun membawa dirinya untuk keluar dari zona nyaman yang akhirnya membuat ia lebih percaya diri pada karya yang dihasilkan.

“Aku mulai berani mengambil keputusan baru di akhir tahun kemarin dengan mencoba untuk keluar dari zona nyamanku untuk percaya diri sama karya sendiri. Di tahun lalu lah, di Bali, aku nulis lagu bareng dan banyak belajar dari kak Petra Sihombing,”tuturnya.

Jadi penanda baru perjalanan karier Chintya Gabriella, lagu Nikmati Perjalanan kini sudah bisa dinikmati di berbagai platform digital.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading