Sukses

Entertainment

Senyum Bahagia Denny Caknan dan Bella Bonita Gelar Syukuran Lahirnya Anak Pertama, Ungkap Nama Panjang Buah Hati yang Unik

Fimela.com, Jakarta Buah hati pertama pasangan Denny Caknan dan Bella Bonita akhirnya berada di pelukan kedua orang tuanya. Sebagaimana diketahui, putri pertama Denny Caknan tersebut harus menjalani perawatan selama beberapa hari karena lahir prematur.

Denny Caknan dan Bella Bonita pun kemudian menggelar sebuah acara syukuran di Madiun, kampung halaman Bella. Acara syukuran tersebut pun dilangsungkan sangat meriah dengan nuansa bunga-bunga pada dekorasinya.

Rencananya, setelah acara syukuran di Madiun, Denny dan Bella bakal melanjutkan dengan acara akikah bayi yang selama ini dikenal dengan nama Cundamani itu di kota Ngawi yang merupakan kampung halaman Denny Caknan.

Seperti apa acara syukuran kelahiran anak pertama Denny Caknan dan Bella Bonita tersebut? Berikut beberapa potretnya sebagaimana dirangkum dari akun Instagram denny_caknan dan bellabonita_r.a. Mari kita simak.

Bella Bonita tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya ketika Cundamani, buah hati pertamanya bisa dipeluknya, usai menjalani perawatan intensif pasca dilahirkan secara prematur

Tak hanya Bella, Denny Caknan sebagai ayah pun diliputi kebahagiaan yang sama. Denny dan Bella kemudian menggelar acara syukuran atas kelahiran bayi Cundamani

Pada acara syukuran ini, Denny Caknan sekaligus memberikan nama panjang bayi perempuan yang lahir pada awal Februari 2024 lalu. Nama anak pertamanya adalah Sabil Maratungga Cundamani

Acara syukuran yang digelar di Madiun, kampung halaman Bella Bonita ini menjadi momen berkumpulnya keluarga

Acara ini pun berjalan dengan khidmat dan meriah dengan dekorasi yang dipenuhi hiasan bunga

Dekorasi yang terlihat begitu menawan, dengan tenda besar yang tampak mewah sudah terpasang sebelum acara dilangsungkan

Denny dan Bella memilih warna tenda bernuansa pink untuk menyambut anak perempuannya yang sudah semakin sehat setelah menjalani perawatan di rumah sakit usai dilahirkan

Dekorasi panggung pun ditata dengan sangat indah. Terlihat beberapa kursi di sana, sebagaimana sebuah acara pernikahan. Rencananya, acara akikah akan digelar di kota Ngawi, kampung halaman Denny Caknan

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading