Sukses

Entertainment

Sinopsis Serial Aksi A Shop For Killers yang Dibintangi Lee Dong Wook, Bikin Berdebar Sejak Awal Episode

Fimela.com, Jakarta Serial aksi A Shop For Killers menjadi tontonan yang tak boleh dilewatkan. Serial yang dibintangi Lee Dong Wook, Kim Hye Jun, Geum Hannah, Jo Han Sun, Park Ji Bin, dan Seo Hyun Woo ini menjadikan kisah dengan aksi yang mendebarkan sejak awal episode.

Tayang mulai 17 Januari 2024 di Disney+ Hotstar, serial yang hadir dengan delapan episode ini mengisahkan kehidupan seorang mahasiswi bernama Jeong Jian (Kin Hye Jun) yang berlindung di rumah masa kecilnya usai hadirnya rentetan pembunuh bayaran andal yang terus mengincarnya.

Saat berjuang mati-matian dari serangan pembunuh bayaran dan berupaya bertahan hidup, Jian pun mengingat beragam hal yang diajarkan pamannya, Jinman (Lee Dong Wook) sebelum meninggal.

Di tengah perjuangannya itu, Jian pun harus bergerak cepat mengungkap kehidupan pamannya yang misterius dengan mengungkap masa lalu Jinman. Upaya itu pun ia lakukan untuk mencari jawaban mengapa ada banyak orang yang berusaha keran mendapatkan akses ke rumah dan gudang senjata yang tersembunyi di dalam rumahnya.

Sosok Jinman

Bicara tentang sosok Jinman yang membuat penasaran, di konferensi pers serial A Shop For Killers, Lee Dong Wook pun menjelaskan tokoh yang dimainkannya itu. "Dia sebenarnya adalah mantan tentara bayaran," kata Lee Dong Wook.

Untuk adegan aksi yang dilakukan Lee Dong Wook sebagai mantan tentara bayaran, penonton pun akan melihat bagaimana ia berlaga seperti pasukan khusus militer. "Setelah banyak berbincang dengan pengarah laga, kami ingin menyuguhkan adegan aksi yang biasanya digunakan oleh pasukan khusus militer," lanjutnya.

Jangan lewatkan keseruan serial A Shop For Killers yang tayang mulai 17 Januari 2024 di Disney+ Hotstar. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading