Sukses

Entertainment

15 Potret Dulu dan Kini Aktris Korea Mulai dari Suzy Hingga Song Hye Kyo, Disebut Glowing Sejak Lahir

Fimela.com, Jakarta Segala hal tentang Korea Selatan kini tengah menarik banyak orang dan serial dramanya menjadi salah satu favorit. Selain kisahnya, penampilan para aktor dan aktrisnya juga menjadi sesuatu yang dinanti.

Bicara soal aktris Korea, penampilan mereka kini menjadi sesuatu yang didambakan banyak orang, dan hal itu juga mengundang rasa penasaran para penggemar dengan penampilan mereka saat kecil.

Berikut ini adalah deretan potret dulu dan kini aktris populer Korea Selatan yang disebut sudah glowing sejak kecil, mulai dari YoonA hingga Song Hye Kyo.

Suzy memiliki kecantikan yang membuat sosoknya disebut sebagai cinta pertama Korea Selatan. Doona! adalah judul terbaru drama yang dibintanginya.

Kim Yoo Jung tengah menarik perhatian lewat akting dan chemistry-nya dengan Song Kang dalam drama My Demon.

Ini adalah potret dulu dan kini aktris Lim Ji Yeon. Ia telah membintangi banyak judul drama dan di awal tahun 2023 Lim Ji Yeon dikabarkan terlibat cinta lokasi dengan aktor Lee Do Hyun.

IU menjadi sosok yang begitu mengagumkan. Penyanyi dan aktris 30 tahun ini pun selalu tampil memesona penontonnya, baik di atas panggung maupun di layar kaca.

Park Bo Young disebut memiliki rupa yang tak berubah sejak kecil. Park bo Young belum lama ini memukau penggemar drakor lewat penampilannya dalam serial Daily Dose of Sunshine.

Park Min Young memiliki kecantikan yang paripurna. Penampilannya di layar kaca pun selalu dinantikan oleh para penggemarnya.

Jisoo BLACKPINK menjadi salah satu sosok favorit dunia. Sebagai entertainer, Jisoo pun tak hanya menunjukan aksi di atas panggung, tetapi juga sudahdebut akting lewat serial Snow Drop.

Kim Tae Hee selalu memesona dengan penampilannya. Istri dari penyanyi dan aktor Rain ini kini sudah menginjak usia 43 tahun.

YoonA SNSD menjadi sosok favorit baik di atas panggung juga di layar kaca. Terbaru ia membintangi serial drakor King The Land bersama aktor Lee Jun Ho.

Jika dilihat tak ada yang berubah dari paras Kim Ji Won saat remaja dan dewasa. Sebagai aktri, Kim Ji Won pun selalu berhasil memukau penonton lewat berbagai peran yang dimainkannya.

Park Shin Hye, ibu satu anak ini menjadi salah satu aktris yang dinanti penampilannya. Namun sejak melahirkan pada 2022 lalu, istri Choi Tae Joon ini belum menunjukan aktivitas baru di industri huburan.

Kim So Hyun, aktris muda Korea Selatan ini telah membintangi banyak drama populer, seperti The tale of Nokdu, Love Alarm dan yang terbaru My Lovely Liar.

Son Ye Jin menjadi aktris senior dan favorit banyak orang. Kisah cintanya dengan aktor Hyun Bin pun menjadi sesuatu yang sempat menghebohkan.

Lee Sung Kyung adalah aktris yang mengawali kariernya lewat modeling. Lee Sung Kyung banyak membintangi banyak serial drama seperti Dr. Romantic, Weightlifting Fairy Kim Bok Joo, Call It Love, Cheese in The Trap, dan lainnya.

Siapa yang tak kenal dengan sosok Song Hye Kyo? Aktris populer Korea Selatan ini sosoknya begitu digemari dan selalu dinanti penampilannya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading