Fimela.com, Jakarta Pasangan Dhini Aminarti dan Dimas Seto punya resep khusus untuk menjaga keharmonisan rumah tangga. 14 tahun hidup bersama, pasangan yang menikah pada tahun 2009 itu mengatakan jika penting untuk selalu memiliki komunikasi yang sehat antar pasangan. Hal itu pula yang menjadi salah satu tips rumah tangga mereka tetap terjaga sampai sekarang.
Hal itu disampaikan Dhini Aminarti dan Dimas Seto saat ditemui di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan, belum lama ini. Dikutip dari Liputan6, sesibuk apapun aktivitas mereka berdua, sebisa mungkin tetap ada komunikasi yang terjadi setiap harinya.
"(Rahasianya) Komunikasi, karena 80 persen pernikahan itu ngobrol. Walau sekarang terhalang HP, nggak bisa dipungkiri, tapi ya kita harus bener-bener peka mencari waktu ngobrol. Deep talk, pillow talk kalau orang-orang bilang kan. Ya dicari waktu dan ditinggalin HP," kaya Dhini Aminarti.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Menjaga Api Cemburu
Tak cuma soal komunikasi, hal lain yang menurut Dimas Seto jadi salah satu faktor penting untuk menjaga keharmonisan rumah tangga ialah menjaga api cemburu tetap menyala. Namun, ia menegaskan cemburu yang dimaksud bukanlah hal yang bisa memicu permasalahan.
"(Cemburu) harus dong, kalau nggak ada cemburu malah aneh pasangan itu," kata Dimas Seto.
"Adanya cinta karena cemburu satu sama lain. Tetapi cemburu yang sayang, bukan cemburu yang tidak terkontrol," sambungnya kemudian.
Spesial Setiap Hari
Dan, hal lain yang dianggap penting untuk menjaga keharmonisan rumah tangga menurut Dhini Aminarti adalah selalu menganggap spesial momen-momen kecil yang terjadi di keseharian. Tak cuma untuk merekatkan, hal itu juga dipakai untuk saling mengevaluasi diri guna menjadi pribadi yang baik ke depannya.
"Semoga selalu kompak, paling penting segala sesuatu rumah tangga bukan hal yang mudah dijalani. Ya gimana kita bisa lewati, dan yang paling penting jadi harus sama-sama belajar," pungkas Dhini Aminarti.