Sukses

Entertainment

Terungkap Nama Panggung Ayu Ting Ting Sebelum Terkenal, Pakai Akronim dari Silsilah Keluarga

Fimela.com, Jakarta Popularitas nama Ayu Ting Ting di industri hiburan Indonesia sudah tak perlu diragukan lagi. Punya banyak talenta mulai dari bernyanyi, nge-host, sampai berkomedi, pemilik nama asli Ayu Rosmalina itu tersohor sampai ke pelosok negeri. Namun siapa sangka, sebelum terkenal seperti sekarang, ibu satu anak itu punya nama panggung yang terbilang unik.

Hal itu diungkap Ayu Ting Ting dalam perbincangannya dengan Wendi Cagur dalam sebuah podcast yang ditayangkan di YouTube. Di situ, Ayu Ting Ting mengungkap sosok yang berjasa memberi nama panggung yang dipakainya sampai sekarang.

"Kalau bukan karena anaknya yang produserin (saat jadi penyanyi), ada tuh namanya Ci Yuli. Kalau bukan karena dia, mungkin gua nggak bisa lolos rekaman. Bapaknya itu yang kasih nama Ting Ting,” ujar Ayu Ting Ting.

Singkatan Identitas Keluarga

Lebih lanjut, Ayu Ting Ting mengatakan jika sebelum terjun menjadi penyanyi profesional, nama panggungnya adalah Ayu Debita. Debita sendiri dijelaskan pelantun lagu Alamat Palsu tersebut sebagai akronim dari identitasnya sebagai perempuan asal Depok keturunan Betawi asli.

"Tadinya nama gue tuh emang beneran Ayu Debita, singkatan Depok Betawi Asli. Itu bukan becandaan, beneran,” ujarnya.

Diganti

Ayu lantas menjelaskan jika proses pergantian nama Debita menjadi Ting Ting terjadi beberapa saat sebelum ia resmi terjun ke industri sebagai pedangdut. Saat itu, sang produser menilai nama Ting Ting lebih menjual ketimbang Debita yang menjadi nama panggungnya sejak lama.

"Pas lagi pembuatan video klip di Bandung, bapaknya ini ngomong, ‘kayaknya kalau nama Debita nggak bagus, kan si Ayu masih tingting (belum menikah) nih. Kita kasih nama aja Ayu Ting Ting’. Sampai sekarang jadi namanya Ayu Ting Ting,” pungkasnya.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading