Fimela.com, Jakarta Film Ballerina yang tayang di Netflix saat ini menjadi salah satu tontonan seru yang tak boleh dilewatkan. Dibintangi Jeon Jong Seo dan Kim Ji Hoon sebagai pemeran utamanya, Ballerina hadir dengan kisah balas dendam dan aksi yang seru.
Soal cerita, Ballerina mengisahkan seorang mantan pengawal pribadi yang berduka akibat kematian sahabat yang gagal dilindungi, sehingga ia bertekad memenuhi harapan terakhir sang sahabat: balas dendam yang memuaskan.
Jika Anda belum menyaksikannya, berikut ini ada tiga alasan yang akan membuat Anda tak ragu lagi untuk menonton Ballerina yang sebelumnya tayang perdana di Busan International Film Festival ke-28 dalam program "Korean Cinema Today: Special Premiere".
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Genre yang Luas
Hadir dengan genre yang luas membuat film ini begitu menarik untuk disaksikan. Ya selain menyajikan aksi laga, Ballerina menghadirkan paduan aspek emosi dan aksi yang akan membuat penonton ingin terus menyaksikan hingga akhir. Momen mendebarkan, karakter yang tak terlupakan, serta jalan cerita yang tak terduga pun akan memacu adrenalin penontonnya.
Karakter yang Memikat
Karakter dalam Ballerina menjadi salah satu hal yang menarik dari film ini. Ok Ju yang diperankan Jeon Jong Seo adalah seorang mantan pengawal pribadi yang tak kenal lelah menjalani misi balas dendam dan meraih keadilan. Tekadnya yang tak pernah gentar untuk menebus kematian sahabatnya adalah perjalanan yang sangat menarik untuk terus diikuti.
Selain itu Choi Pro yang diperankan Kim Ji Hoon adalah karakter dengan daya tarik misterius dan pembawaan kejam. Pertentangan antara keduanya menjanjikan pengalaman sinema yang luar biasa, terlebih saat mereka semakin larut dalam pembalasan dendam dan emosi.
Advertisement
Sutradara Andal
Ballerina merupakan karya dari sutradara muda penuh visi Lee Chung Hyun. Dikenal berkat cara bercerita inovatif serta arahan yang berani dalam film-filmnya yang terdahulu, Lee telah menjadi salah satu sutradara ulung di industri film Korea. Ia kembali mengusung visi kreatifnya melalui Ballerina.
Kemampuan Lee untuk memadukan elemen-elemen trendi dan penuh gaya ke dalam filmnya, seperti tampak dalam video trailer Ballerina, menghadirkan warna baru dalam genre drama balas dendam. Dengan mempertemukan laga, emosi, dan keindahan seni, ia menyuguhkan film yang akan meninggalkan kesan mendalam.