Sukses

Entertainment

Sering Kehabisan Energi Bersosialisasi, Maudy Ayunda Mengaku Introvert Akut

Fimela.com, Jakarta Maudy Ayunda, namanya sudah dikenal banyak orang sebagai seorang penyanyi dan aktris yang memiliki wajah cantik. Dirinya sudah berkecimpung di dunia hiburan sejak umurnya masih 10 tahun.

Selain banyak dikenal memiliki suara yang bagus dan wajah yang cantik, dia juga terkenal sebagai artis muda yang cerdas. Ternyata artis kelahiran 1994 ini termasuk orang yang sangat introvert, hal ini dia ungkapkan saat berbincang dengan Denny Dumargo di YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo (16/10).

“Aku tuh agak-agak introvert, eh sangat,” kata Maudy.

Introvert Akut

Bukan hanya introvert biasa, Maudy mengaku bahwa dirinya termasuk pada orang yang introvert akut. Tidak jarang juga dirinya kehabisan energi untuk beraosialisasi jika sedang berdiam terlalu lama di lingkungan ramai orang.

“Introvertnya tuh agak akut gitu,” katanya.

“Jadi kalau aku udah dikelilingi orang-orang banyak gitu,” kata Maudy lagi.

“Gak nyaman?” potong Densu bertanya.

“Bukan gak nyaman, kayak..” ucap Maudy terpotong lagi.

“Udah fair-fairan aja,” balas Densu.

“Udah kehabisan sosial energi,” jawab Maudy.

Butuh Waktu Sendiri

Setelah melakukan kesehariannya sebagai public figure yang biasanya bertemu dengan banyak orang untuk bekerja, Maudy membutuhkan waktu menyendiri di tempat yang nyaman baginya untuk mengembalikan sosial energi yang dia miliki.

“Aku kalau abis keluar, kerja, bertemu sama orang, abis itu I have to be in my ‘bubble’, mikir sendiri, mungkin selimutan,” kata Maudy.

Bahkan suami dan keluarganya pun jarang diizinkan untuk menganggunya jika ia kehabisan sosial energi. Maudy benar-benar membutuhkan waktu untuk menyendiri, biasanya dia melamun.

Even kadang-kadang aku perlu space dari suami atau keluarga juga, maksudnya kayak ngerechargenya tuh gitu, sendiri, bengong, apa gitu,” katanya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading