Sukses

Entertainment

Cara Tak Biasa Ariel NOAH Gali Kreativitas, Kerap Dilakukan saat Tulis Lagu Baru

Fimela.com, Jakarta Sebagai seorang musisi, Ariel NOAH selalu dituntut untuk punya kreativitas tinggi. Sayangnya, ada waktu-waktu tertentu dimana ayah satu anak itu kesulitan untuk menggali inspirasi dalam berkarya. Jika sudah begitu, Ariel punya cara jitu untuk mengalihkannya.

Ditemui di event Bandai Spirits Hobby Exhibition yang berlangsung di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat, Ariel mengaku merakit gunpla merupakan salah satu penghilang penat dari jadwal manggungnya bersama NOAH yang padat. Bahkan, ia mengaku merakit mainan Gunpla merupakan salah satu 'terapi' guna mengasah kreativitas.

"Ini bagian dari terapi sih, rakit Gundam. Kadang kalau lagi buntu tapi butuh kreativitas, gue nyarinya di tempat lain. Ngerakit Gunpla ini kan menuntut kreativitas juga, dan itu membantu banget," kata Ariel NOAH.

"Jadi misal pas gue lagi nyari lirik lagu dan belum dapet gitu, tinggal putar aja musiknya, tapi gue sambil rakit Gunpla. Nanti sambil dengar (musik), entar dapet inspirasi, ambil kertas, tulis. Habis itu rakit Gunpla lagi," lanjutnya kemudian. 

Habiskan Banyak Waktu Luang

Lebih lanjut, Ariel pun mengakui jika untuk menjalani hobinya yang satu ini, ia terbilang tak mengenal batas waktu. Jika moodnya sedang muncul, ia bisa menghabiskan waktu sekitar 16 jam dalam sehari untuk berkutat dengan mainannya tersebut.

"Rakit Gundam bikin gue nggak stress, lagi tur aja gue rakit Gundam. Pas gue sampai, katakan mau manggung di Palembang, istirahat di kamar sambil potong-potong, sambil bikin," bebernya.

Tertarik Ikut Kompetisi

Dan, Ariel pun mengaku tertarik untuk mengikuti kompetisi merakit Gunpla di Indonesia. Terlebih, hadiah yang ditawarkan pun terbilang menarik, yakni trofi dan juga kesempatan untuk berkompetisi ke jenjang kompetisi yang lebih tinggi lagi.

"Gue jujur pas tau ada championship-nya di sini dan ada pialanya bagus banget, gue mau ikutan. Menurut gue bagus banget dan itu salah satu alasan gue ke sini," bebernya.

Gunpla Builders World Cup (GBWC) sendiri telah memasuki tahun ke-11 penyelenggaraannya di Indonesia. Tahun 2023 ini, total karya yang masuk untuk dipamerkan dan diadu mencapai 100 karya dari sejumlah daerah di Indonesia.

"Para pemenang nantinya akan mewakili Indonesia untuk mengikuti World Finals yang diadakan secara offline di Gundam Base Japan, Odaiba pada 16 Desember 2023," kata Erik Thianto perwakilan dari Multi Toys selaku pemegang lisensi resmi Gunpla di Indonesia.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading