Fimela.com, Jakarta Turah Parthayana, kreator dari Mantappu Corp.dan CEO dari Belinsky Studio, merilis film pendek terbarunya berjudul Jarak Antar Kanvas. Dibintangipasangan populer Jerhemy Owen dan Erika Richardo film tersebut tayang perdana pada tanggal 26 September 2023 secara eksklusif di Kota Cinema Mall, Jatiasih.
Turah mengungkapkan minatnya dalam pembuatan film pendek dimulai sejaktahun 2017. Film pendek menjadi pilihannya karena dapat diproduksi dalam waktu singkat dan dinikmati berkali-kali oleh berbagai penonton.
Proses produksi Jarak Antar Kanvas memakan waktu 1,5 bulan. Film pendek inimenjadi proyek terbaru Turah sebagai sutradara setelah sukses dengan karya sebelumnya seperti Love In Russia, YUBI, Wong Tilar dan masih banyak lagi.
Advertisement
Advertisement
Tentang Film
Film pendek ini bercerita tentang kisah cinta sepasang kekasih yang harus terpisah jarak.
"Jarak Antar Kanvas" mengisahkan kisah asmara Kevin yang terjebak dalam hubungan jarak jauh dengan sahabat sekolahnya, Elisa, setelah Elisa melanjutkankuliah di Bandung. Turah mengambil inspirasi dari hubungan jarak jauh Jerhemy Owen di Belanda dan Erika Richardo di Jakarta, yang kerap dibagikan melalui konten media sosial.
Pesan yang Ingin Disampaikan
Melalui Jarak Antar Kanvas, Turah ingin menyampaikan pesan tentang tantangan dalam hubungan jarak jauh, dan betapa pentingnya kedewasaan dan sikap pengertian dalam mempertahankan hubungan.
Walaupun acara screening film diselenggarakan secara eksklusif, film pendek iniakan dirilis di kanal Youtube Turah Parthayana pada tanggal 29 September 2023 agar dapat disaksikan oleh seluruh penggemar.