Fimela.com, Jakarta Chelsea Olivia selama ini mempertahankan rambut panjangnya. Namun, baru-baru ini ia memutuskan untuk mengubah penampilannya. Gaya rambut panjang pun digantinya dengan potongan yang lumayan pendek.
Dalam video singkat yang diunggahnya di akun media sosial miliknya, Chelsea Olivia terlihat tengah berada di sebuah salon. Kala itu terlihat rambut panjangnya dipotong menjadi pendek.
"Finally, Hello short hair," kata Chelsea Olivia di laman Instagramnya, chelseaoliviaa, baru-baru ini.
Advertisement
Berikut potret detik-detik rambut panjang Chelsea Olivia dipotong. Ia pun mendapatkan pujian dari teman artis dan netizen dengan gaya rambut pendeknya.
What's On Fimela
powered by
Advertisement
Chelsea Olivia memutuskan untuk memotong rambut panjangnya. Kali ini, Chelsea mengubah penampilannya dengan gaya rambut pendek
Dari panjang rambut sepundak lebih, kini Chelsea terlihat dengan rambutnya yang hanya sepanjang tengkuknya
Advertisement
Istri Glenn Alinskie itu pun tampak antusias dengan potongan baru rambutnya tersebut
Chelsea terlihat semakin cantik dengan potongan rambut pendek. Ia terlihat semakin fresh dengan model rambut anyarnya
Advertisement
Dalam video singkat yang diunggah di laman Instagram, tampak Chelsea yang berpose di depan cermin
Ia seolah memastikan potongan rambut pendek yang sesuai dengan keinginannya tampak sempurna
Advertisement