Sukses

Entertainment

10 Artis Perempuan Indonesia yang Tak Hanya Bersinar di Industri Hiburan tapi Juga Sukses di Dunia Bisnis

Fimela.com, Jakarta Banyak artis tanah air yang tak hanya berkarier di dunia hiburan, di mana mereka juga merambah dunia bisnis. Ya, banyak artis mengatakan bahwa industri hiburan tak menjanjikan penghasilan yang panjang dan hal itu menjadi salah satu alasan mengapa banyak artis yang kemudian merambah bisnis sebagai pegangan mereka.

Beragam bisnis pun digeluti banyak artis seperti kuliner, kosmetik, hingga mendirikan perusahaan rintisan. Selain usaha keras, popularitas yang mereka miliki pun menjadi penyokong lain untuk mendorong bisnisnya.

Berikut ini adalah deretan artis Indonesia yang tak hanya sukses di industri hiburan, tetapi juga di dunia bisnis.

 

Prilly Latuconsina tak hanya sukses sebagai seorang aktris, ia juga memiliki banyak lini bisnis mulai dari fashion, kuliner, hingga perhiasan.

Ashanty menyalurkan hobinya berdandannya menjadi bisnis, di mana ia mengembangkan produk skincare dan makeup.

Aktris dan presenter Cathy Sharon kini sukses dengan bisnis kosmetiknya. Beragam kosmetik yang dihadirkannya bahkan menjadi produk lokal favorit.

Model dan aktris Luna Maya juga merambah bisnis fashion dan kosmetik yang menjadi salah satu produk lokal populer.

Penyanyi Inul Daratista juga menggeluti dunia bisnis kosmetik, di mana ia menghadirkan beragam produk makeup dan perawatan kulit.

Begitu juga dengan penyanyi Raisa yang kini juga memiliki bisnis kosmetik. Lewat media sosial Raisa banyak membagikan keseruannya merintis bisnis tersebut.

Aktris Zaskia Mecca kini menjadi salah satu desainer lokal favorit tanah air. Tak hanya fashion, istri Hanung Bramatyo ini juga merambah bisnis kosmetik.

Tak lagi bergelut di dunia hiburan, nama Zaskia Sungkar kini dikenal sebagai salah satu desainer populer tanah air. Bersama Irwansyah, Zaskia pun terus melebarkan kerajaan bisnisnya.

Menjadi aktris dan presenter populer, Nagita Slavina juga mendirikan kerajaan bisnis bersama Raffi Ahmad, mulai dari fashion, kuliler, hingga membangun perusahaan rintisan.

Aktris Felicya Angelista juga sukses dengan bisnis kosmetiknya. Ia bahkan banyak menggandeng artis populer Korea Selatan sebagai brand ambassador produknya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading