Sukses

Entertainment

Tulis Kisah Broken Home, Hanum Mega: Aku Menjadikan Ibuku Sebagai Role Model

Fimela.com, Jakarta Rumah tangga Hanum Mega kini dipenui dengan kisah yang memilukan. Lantaran sang suami, Achmad Herlambang diduga melakukan perselingkuhan dengan adik kelasnya sendiri.

Hanum Mega pun langsung mengambil langkah tegas, ia memilih untuk pisah rumah. Tampaknya Hanum Mega bersiap untuk menggugat cerai suaminya.

“Namaku Hanum. Aku anak ketiga dari 4 bersaudara. Umurku sekarang 22 tahun dan sudah mempunyai malaikat kecil sebagai tujuan hidup aku yaitu Hakim dan di tahun ini aku akan melahirkan seorang bidadari cantik yang sangat aku nantikan,” tulis Hanum Mega di akun Instagram pribadinya.

Kesedihan

Menuliskan dirinya sebagai produk dari 'broken home', Hanum Mega mengaku jika hidupnya dipenuhi dengan kesedihan. Bahkan ia jadi saksi sang ibunda yang berjuang menyambung hidup untuk buah hatinya.

“Aku terlahir dari anak broken home. Hidupku selalu diselimuti dengan kesedihan. Dari kecil Aku menyaksikan betapa hebatnya ibuku yang selalu berjuang demi anak-anaknya dengan berbagai cara,” lanjut Hanum Mega.

Wonder Woman

Selama ini, Hanum Mega menjadikan sang ibu sebagai role modelnya. Ia menyebut ibunya merupakan orang yang hebat.

“Sosok ibu aku itu ibaratnya seperti Wonder Woman pelindung untuk anak-anaknya. Maka dari itu, aku menjadikan ibuku sebagai role model. Walaupun kita kodratnya adalah perempuan tapi aku yakin dengan semangat dan percaya diri, kita bisa mencapai mimpi-mimpi yang kita mau,” tutup Hanum Mega.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading