Sukses

Entertainment

9 Potret Sabrina Anggraini, Jebolan Puteri Indonesia yang Baru Wisuda di Kampus Terbaik Dunia MIT

Fimela.com, Jakarta Bahagia sedang dirasakan Sabrina Anggraini. Jebolan Puteri Indonesia 2019 ini berhasil menyelesaikan studi S2-nya di salah satu kampus bergengsi di dunia yaitu Massachusetts Institute of Technology (MIT), Amerika Serikat.

"Master in Engineering and Management. Graduated from MIT School of Engineering and MIT Sloan School of Management today. This all feels like a dream. Alhamdulillah," kata Sabrina di laman Instagramnya, sabrinaanggraini, baru-baru ini.

Sabrina juga membagikan potret saat ia menjalani prosesi wisuda di kampus tersebut. Berikut adalah potret cantik Sabrina Anggraini yang mencuri perhatian netizen atas prestasinya.

Sebuah kebahagiaan bagi Sabrina Anggraini kala dirinya berhasil lulus dan menjalani wisuda di Massachusetts Institute of Technology (MIT), Amerika Serikat

Momen bahagia Sabrina Anggraini menjalani wisuda bersama rekan-rekanny yang berasal dari berbagai negara

Momen Sabrina Anggraini saat namanya dipanggil ke depan. Senyumnya menandakan kebahagiaan karena mampu lulus dari kampus ternama MIT

Sabrina Anggraini berhasil meraih gelar Master in Engineering and Management. Ia pun kini menyandang gelar M.Sc di belakang namanya

Tak hanya berbahagia karena telah menjalani wisuda S2 di MIT. Namun, ia merasakan kebahagiaan atas kehadiran suaminya, pendiri Ruangguru, Belva Devara

Menurut Sabrina, sang suami merupakan sosok yang selalu mendukungnya dalam berbagai hal positif, termasuk ketika menempuh S2 di MIT

Tak muluk ketika Sabrina menyebut Belva sebagai seorang suami idaman. "To the best husband I could ever ask for," ujar Sabrina

Sabrina mempersembahkan pencapaiannya kali ini untuk ibundanya yang telah berpulang

Ia pun dengan bangga membawa foto ibundanya dan kemudian mengabadikannya saat ia menjalani wisuda

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading