Fimela.com, Jakarta Genre folk-pop ternyata meraih pendengar yang masif di Indonesia. Sejumlah penyanyi sukses menjadi ambassador untuk genre menenangkan ini, salah satunya Raissa Anggiani.
Sebagai artis Spotify RADAR Indonesia 2022, kerja keras Raissa terlihat dalam pencapaiannya di Spotify: 151 persen peningkatan dalam monthly listeners, 629 persen peningkatan followers di artist page, dan 790 persen kenaikan dalam jumlah stream selama setahun terakhir.
Dunia musik memberi Raissa ketenangan sekaligus medium untuk menyalurkan perasaan. Ia mulai bernyanyi dan menulis lagu sejak kelas 4 SD, dan kini ia percaya bahwa kesederhanaan merupakan kekuatan dalam karya-karyanya. Keinginannya untuk bereksperimen telah membantunya melampaui batasan yang ada.
Advertisement
Saat memulai karier, Raissa tidak menyangka akan berada di titik ini, sampai akhirnya ia menjadi bagian RADAR Indonesia 2022. Sebagai bagian dari program RADAR, selain masuk dalam playlist Spotify RADAR Indonesia, ia menerima dukungan terbaik dari tim editorial dan pemasaran Spotify seperti #RamadandiSpotify dan kampanye lainnya. Raissa membagikan kegembiraan dan pendapatnya sebagai artis RADAR Indonesia 2022. Ia mengutarakan bahwa RADAR memberi kesempatan baginya untuk bertemu dan belajar dari orang-orang hebat di industri ini.
“Rasanya luar biasa sekali bisa berada di posisi sekarang ini, apalagi buat aku yang terhitung masih baru di industri musik. Spotify sudah menjadi salah satu bagian besar dalam perjalananku berkarier di musik dan membuatku kembali sadar bahwa tidak mustahil untuk mewujudkan mimpi-mimpi besar karena siapa pun bisa dan mampu mewujudkannya,” ujar Raissa Anggiani. “RADAR membuka pintu untuk banyak kesempatan luar biasa, salah satunya adalah menjadi ambassador EQUAL. RADAR membuatku menjadi lebih yakin atas potensi diriku," tutur Raissa.
Advertisement
Karya yang Mendapat Tempat di Hati dan Telinga
Solis 19 tahun ini memulai debut profesional pada 2020 dengan lagu duet berjudul ‘if you could see me cryin’ in my room’, ft. Arash Buana. Pada tahun 2022, lagunya mencapai lebih dari 100 juta streams di Spotify. Pada bulan Oktober tahun yang sama, Raissa dipilih menjadi ambassador EQUAL, mendapatkan exposure global yang serupa dengan sosok yang menginspirasinya dalam bermusik, Billie Eilish dan Olivia Rodrigo. Billboard Spotify di Times Square, New York, yang menampilkan wajah Raissa menunjukan upaya Spotify dalam mengupayakan kesetaraan gender di industri musik.
Saat ini, lagu ‘Kau Rumahku’ telah bertengger di 10 besar tangga lagu mingguan Spotify Indonesia selama 23 minggu berturut-turut, serta diputar lebih dari 94 juta kali. Kini, Raissa sedang mempersiapkan sebuah mini album dengan berkolaborasi bersama beberapa produser, menciptakan apa yang selama ini ingin ia bawa dalam musiknya: tempat peristirahatan untuk pendengarnya dan melodi yang mampu mengetuk pintu hati mereka.
“RADAR merupakan program yang penting untuk kami di Spotify. Kami selalu mencari cara untuk mendukung artis di setiap tahap kariernya dan RADAR menjadi salah satu upaya kami untuk menyediakan kesempatan bagi artis pendatang baru untuk bersinar. Raissa adalah contoh luar biasa bagaimana program ini membantu artis lokal. Kami sangat bangga pada Raissa,” ujar Kossy Ng, Head of Music Spotify Asia.
Spotify RADAR Wadahi Para Musisi Muda Indonesia
Melanjutkan kesuksesan Raissa Anggiani, tahun ini Spotify telah mengumumkan RADAR Indonesia 2023 dengan sepuluh artis berbakat, masing-masing membawa sentuhan berbeda bagi para pendengar.
Baru-baru ini, Anggi Marito memuncaki tangga lagu mingguan Spotify Indonesia dengan lagunya yang menyentuh. Penggemar pop juga tidak boleh melewatkan Awdella dan Bernadya, bersiaplah untuk disihir suara soulful mereka. Aziz Hedra, yang juga masuk dalam 10 besar tangga lagu mingguan Spotify Indonesia, akan membawamu ke musik R&B-nya. Selain itu, Aziz juga sedang dan sempat masuk ke tangga lagu Top 50 Viral Songs di Malaysia, Singapore, Vietnam, Philippines, UAE, India, South Korea, Thailand, Hong Kong, Taiwan, dan Indonesia.