Fimela.com, Jakarta Belakangan, industri kecantikan sudah berkembang dengan begitu luasnya. Banyak sekali artis yang menjadi bagian dalam industri ini, entah sebagai pemilik maupun sekadar bekerjasama. Tak terkecuali Fadly Faisal.
Fadly Faisal dengan paras tampannya, belakangan memang sedang naik daun. Adik almarhum Bibi Andriansyah, bintang film Sri Asih sekaligus selebgram dengan jumlah pengikut mencapai 4,9 jutaan ini juga memiliki paras rupawan.
Lumrah ketika Fadly Faisal yang juga kerap menjadi model dan banyak berkiprah di dunia entertainment tersebut, juga pernah digandeng kerjasama oleh Hendry Tan, founder lini skincare Tanskin.
Advertisement
Advertisement
Kisah Menginspirasi
Hendry Tan, kepada awk media berbagi cerita kala dirinya berjuang demi sebuah kesuksesan. Ia menceritakan bagaimana pertama kali memiliki ide mendirikan lini skincare di Indonesia. Hendry Tan diketahui membangun bukan sekadar nama belakang.
Tan merupakan singkatan dari Treat And Nourish, artinya merawat sekaligus menutrisi. Berawal dari senang merawat kulit sendiri, ia punya visi menyadarkan orang lain, baik pria maupun wanita soal pentingnya merawat kulit sejak dini.
Tentu saja pilihan terbaik adalah menggunakan produk skincare berbahan alami, aman, sertifikasi halal dan mengantongi izin resmi BPOM. "Pakai skincare itu investasi jangka panjang," ujar Hendry Tan.
"Saat kalian pakai lebih dulu 2 atau 3 tahun, lalu jika dibandingkan dengan umur yang sama dan dia tidak menggunakan skincare, hasilnya akan jauh berbeda," kata Hendry Tan.
Sarat Ujian
Berbisnis memang selalu lekat dengan ujian. Seperti halnya Hendry yang harus merasakan cobaan pertama adalah pandemi Covid-19. Namun, ia beruntung karena bisa memanfaatkan media sosial.
"Sebelum terjun ke dunia skincare, saya menggeluti bisnis tekstil melanjutkan bisnis keluarga. Setelah itu, saya dan kedua saudara mendirikan kafe Big Brother Kemang, Jakarta," ucapnya.
Kini, Tanskin merilis produk untuk perawatan tubuh lainnya di bawah payung Tan Wellness. "Jati diri kami adalah skincare berkualitas premium dengan harga terjangkau. Saya percaya, dengan membangun bisnis sendiri, bisa membuka lapangan kerja dan pintu rezeki bagi orang lain," papar Hendry Tan.