Fimela.com, Jakarta Pemain film, penyanyi, sekaligus presenter multitalenta, Enzy Storia, belum lama ini ungkapkan keinginannya untuk istirahat dari dunia hiburan dan mencoba pengalaman baru dengan mengambil kursus di luar negeri.
Hal ini Enzy ungkap melalui perbincangannya dengan Onadio Leonardo dalam salah satu acara kanal YouTube Onad yang diunggah pada 8 Mei 2023 kemarin.
"Kan gue kerja udah 13 tahun non-stop, jadi kaya gue pengen ngasih break buat diri gue aja Nad biar gue nge-refresh. Gue pengen aja nyoba istirahat sebentar gitu loh," ujar Enzy.
Advertisement
Advertisement
Ingin Tinggal di Luar Negeri
Terbiasa dengan kesibukan profesinya, Enzy pun mengatakan rencananya untuk mengambil kursus di luar negeri agar keputusannya istirahat dari dunia hiburan tak sia-sia.
"Gue tuh pengen ngasih break buat diri gue, tapi karena gue udah terbiasa sibuk, jadi sekalian aja ngambil course di luar negeri," ungkap Enzy.
"Kenapa keluar negeri, karena gue tuh dari dulu pengen banget punya kesempatan tinggal di luar negeri, hidup mandiri, punya experience banyak hal kalau hidup di luar negeri," sambungnya.
Yakin dengan Rencana Pilihannya
Lebih lanjut, Enzy juga menegaskan keyakinannya untuk menjalankan rencana-rencananya tersebut di tahun 2023 ini.
"InshAllah fix, gue udah bertekad karena nggak berasa Nad 6 bulan 7 bulan tuh nggak berasa, jadi sebenernya kaya nggak ada yang berubah juga kan gue juga bakal balik lagi," ucap Enzy.
Saat ditanya apakah Enzy rela meninggalkan hal-hal yang sudah dirinya capai dan miliki di tanah air, Enzy pun memberikan jawaban yang cerdas.
"Harta nggak dibawa mati Nad, ilmu yang lo bawa sampai akhir hayat," tuturnya.