Fimela.com, Jakarta Apakah Anda pernah membayangkan bagaimana dunia ini bila tanpa oksigen? Kondisi mengerikan itu pun tergambar dalam serial Korea Black Knight yang dibintangi Kim Woo Bin dan akan tayang perdana di Netflix mulai 12 Mei 2023.
Dunia yang digambarkan dalam serial Black Knight berada di semenanjung Korea, di mana udara sangat tercemar karena jatuhnya komet ke bumi dan masker oksigen menjadi barang yang sangat penting untuk dimiliki
Serial ini pun akan menghadirkan banyak karakter hebat, termasuk 5-8 yang diperankan oleh Kim Woo Bin, di mana ia tak hanya akan menjadi pengantar oksigen, tetapi juga kesatria yang berjuang untuk mengembalikan kehidupan dunia dari kendali penguasa yang menyiksa.
Advertisement
Advertisement
Dunia yang menyesakkan dan dipenuhi debu akan menjadi latar dari serial Black Knight.
Sang sutradara, Choi Ui Seok menjelaskan area perumahan di Black Knight dibagi menjadi tiga bagian.
Advertisement
Tiga bagian itu adalah Distrik Umum, Distrik Khusus, dan Distrik Inti sebagai lokasi paling aman dan nyaman.
Lokasi tersebut pun dibuat dengan tingkat keparahan berbeda seperti segitiga terbalik, yang semakin parah saat menyempit.
Advertisement
Sebagai mantan pengungsi, Kim Woo Bin bukan lah kurir biasa, di mana ia juga melawan Ryu Seok dari Grup Cheonmyeong untuk mengkahiri keterpurukan.
Ryu Seok yang diperankan oleh Song Seung Heon adalah sosok yang ingin menguasai dunia dengan mengendalikan oksigen.
Advertisement