Fimela.com, Jakarta Novita Wibowo merupakan salah satu pesinetron cantik tanah air. Ia pernah berperan dalam beberapa judul sinetron lawas di antaranya Tuyul dan Mbak Yul, Tersanjung, juga Jin dan Jun.
Ternyata, Novita tak hanya sekadar pesinetron. Latar belakang keluarganya bukan sembarangan. Bahkan, beberapa anggota keluarganya merupakan tokoh-tokoh yang berperan sangat penting di Indonesia.
Berikut potret Novita Wibowo beserta beberapa fakta mengenai diri dan latar belakang keluarganya.
Advertisement
Advertisement
Novita Wibowo pernah menekuni karier keartisan pada era 90-an. Sejumlah sinetron pernah digawanginya
Di antara judul sinetron populer yang diperankannya adalah Tuyul dan Mbak Yul, Tersanjung, juga Jin dan Jun
Advertisement
Novita merupakan keponakan dari mendiang Ani Yudhoyono. Ia adalah anak dari kakak pertama istri mantan Presiden SBY
Semasa hidupnya, Ani Yudhoyono pernah memperkenalkan Novita Wibowo kepada publik. Kala itu ia mengunggah sebuah foto lawas keluarga yang diambil tahun 1979
Advertisement
Ada dirinya beserta suami, SBY dan dua anaknya, Ibas dan AHY yang masih kecil. Sementara Novita terekam dalam foto tersebut sedang bermain
Perempuan bernama asli Nurmala Cahyaningrum tersebut merupakan cucu langsung dari Sarwo Edhi Wibowo, ayahanda Ani Yudhoyono
Advertisement
Sarwo Edhi wibowo sendiri adalah komandan RPKAD (cikal bakal Kopassus) di zaman pemberontakan G30S/PKI tahun 1965. Kala itu, dirinya bersama pasukan RPKAD mendapatkan mandat dari Soeharto
Sarwo Edhi pun berhasil merebut kembali Monumen Nasional (Monas), Istana Kepresidenan, Radio Republik Indonesia (RRI), dan gedung telekomunikasi yang diduduki pasukan pendukung PKI
Advertisement