Sukses

Entertainment

Jawaban Cerdas Nana Mirdad Bela Andrew White Saat Difitnah Anti-Islam

Fimela.com, Jakarta Masih dalam perayaan Idul Fitri, tampaknya sederet artis tanah air kerap membagikan momen keseruan mereka memeriahkan lebaran dengan keluarga dan orang-orang terdekat, terlepas dari agama yang dianutnya.

Tak terkecuali dengan pemain film sekaligus model cantik, Nana Mirdad. Nana turut membagikan momen perayaan Idul Fitri dengan mengunggah potret dirinya dan putrinya melalui akun Instagram pribadi Nana, kompak mengenakan baju lebara dengan warna senada.

"Twinning with my little princess today.. Maaf lahir batin ya, Happy Eid Mubarak," tulis Nana dalam unggahannya tersebut.

Dituding Anti-Islam

Unggahan potret Nana dan buah hatinya pun tentu mendapat banyak komentar dari para pengguna media sosial untuk memberikan ucapan selamat hari raya kepada dirinya dan keluarga.

Sayangnya, ketidak hadiran sang suami, Andrew White, dalam potret tersebut juga mengundang prasangka negatif pada netizen.

Salah seorang netizen dengan nama akun @exoticme****** memberikan komentar yang mengatakan Andrew seperti anti-islam lantaran tak pernah terlihat memberikan ucapan selamat lebaran saat Idul Fitri tiba.

"Pak @andrew.white._ setiap ada perayaan muslim gak pernah ngucapin apa2. Padahal bapak mertuanya dan adik laki iparnya islam. Terlihat anti islam gitu jadinya," tulis netizen tersebut.

Jawaban Cerdas Nana Mirdad

Menanggapi tudingan yang dilemparkan kepada suaminya, Nana pun memberikan balasan komentar dan meminta netizen tersebut untuk tak menilai orang dan menyebar fitnah, terlebih lagi jika belum mengenal secara pribadi.

"Wah, judgmentalnya tinggi sekali apalagi membawa2 agama.. Ngga semua orang yang ngga posting ucapan natal/lebaran/nyepi dan hari besar lainnya berarti mereka anti," tulisnya.

"Ngga semua yang ngga kita posting kebersamaannya berarti kita ngga berhubungan sama sekali. Sebaliknya, ngga semua orang yang mengucapkan oun ternyata hatinya tulus. Isi hati seseorang ngga bisa dilihat hanya dari postingannya atau seberapa sering dia eksis di socmed," jelas Nana.

"Ada baiknya opini tertentu simpan untuk diri sendiri saja daripada malah menyebar fitnah yang memecah belah begini. Apalagi kalau kita ngga saling kenal secara pribadi. Be a smart socmed user, please," pungkasnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading