Fimela.com, Jakarta Bulan suci Ramadan, dikatakan juga sebagai bulan yang penuh berkah. Umat beragama muslim biasanya dianjurkan untuk berlomba-lomba berbuat kebaikan. Salah satunya, yaitu dengan berbagi rezeki kepada mereka yang kurang mampu.
Hal ini lah yang dilakukan artis cantik kelahiran 15 Oktober 1996, Prilly Latuconsina, untuk menyempurnakan ibadahnya selama bulan Ramadan.
Pada hari Minggu (9/4/2023) kemarin, Prilly membagikan momen dirinya saat sedang berbuat dan berbagi kebaikan untuk anak-anak panti asuhan yang Prilly unggah melalu laman media sosial Instagramnya, prillylatuconsina96.
Advertisement
Advertisement
Masak 300 Porsi Makanan
Pasalnya, Prilly dan rekan-rekannya telah berhasil memasak 300 porsi makanan yang akan dibagikan kepada anak-anak panti asuhan untuk berbuka puasa.
"Hari ini berhasil masak 300 porsi untuk buka puasa anak-anak panti! Terima kasih untuk kalian semua yang sudah berpartisipasi menyisihkan rezeki kalian, Semoga berkah yah!," tulis Prilly dalam unggahannya tersebut.
Sontak dirinya langsung tuai banyak pujian dari para penggemar. Prilly dinilai menjadi salah satu artis yang memiliki jiwa sosial yang tinggi dan selalu menebar kebaikan.
"Reza Rahadian bilang kalo Prilly punya Jiwa sosial yang tinggi dan hati yang manis adalah validdddd. Sehat terus sayangggg," tulis seorang penggemar dalam kolom komentar.
"Kenapa sih selalu bikin kagum," tulis penggemar lainnya.
Banjir Air Mata Karena Hal Ini
Dalam unggahannya tersebut, Prilly membagikan video dirinya banjir air mata lantaran dirinya turut membantu memotong bawang bombay dengan jumlah yang banyak.
"Motong bawang bombay sampai kaya gini. Sampe kaya gini perjuangan masak hari ini. Pedes banget kena bawang," curhat Prilly sembari memperlihatkan mata sembabnya.
Tak hanya terlihat sibuk memasak daging sapi, memotong sayuran, hingga menggoreng tempe, Prilly juga ikut berbelanja ke pasar untuk membeli bahan.
"Seruuuu banget hari ini i had so much fun! Semoga bisa sering-sering yaaa kita kaya gini Aamiin," pungkasnya.