Sukses

Entertainment

Potret Kebersamaan Tyas Mirasih dan Tengku Tezi, Tak Lagi Canggung Pamer Momen Mesra

Fimela.com, Jakarta Tyas Mirasih dan Tengku Tezi sudah sangat terbuka soal kedekatan mereka. Sempat menutupi karena jadi pergunjingan publik sebagai penyebab kandasnya rumah tangga masing-masing, belakangan keduanya semakin terbuka soal hubungan yang terjalin.

Ya, sebelum kerap menunjukkan kemesraan di ruang publik, kedekatan mereka kerap disebut menjadi kambing hitam kegagalan rumah tangga masing-masing. Tengku Tezi sempat dituding sebagai orang ketiga kandasnya pernikahan Tyas Mirasih dengan Raiden Soedjono pada tahun 2021 kemarin.

Di waktu yang hampir berdekatan, Tengku Tezi pun digugat cerai Danisa Chairiyah. Nama Tya juga ikut digadang-gadang sebagai penyebab kandasnya pernikahan yang berlangsung sejak 2017 itu.

Kini, seiring berjalannya waktu, baik Tyas maupun Tengku Tezi sudah tak lagi sungkan untuk pamer kebersamaan. Seperti apa? Berikut FIMELA merangkum beberapa potretnya.

 

Potret teranyar yang dibagikan Tyas Mirasih dalam akun Instagramnya. Ia terlihat begitu mesra dengan Tengku Tezi

Dalam sebuah program televisi, Tyas dan Tengku Tezi membenarkan jika keduanya sudah berpacaran. Namun, mereka enggan terburu-buru melenggang ke pernikahan

Perkenalan Tyas dan Tengku Tezi terjadi ketika keduanya sama-sama terlibat dalam sebuah project film layar lebar berjudul Marley

Merasa saling cocok satu sama lain, mereka pun tak menampik jika terlibat cinta lokasi

Perbedaan usia yang berjarak 7 tahun pun sepertinya tak membuat keduanya canggung. Gaya berpacaran tampak seperti anak muda

Meski diwarnai isu perselingkuhan, namun banyak warganet yang mendukung hubungan keduanya. Banyak yang mendoakan Tyas Mirasih dan Tengku Tezi bisa segera menikah

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading