Sukses

Entertainment

Choi Jung Won Bantah Tuduhan Perselingkuhan dan Rusak Rumah Tangga Orang Lain, Akan Segera Buktikan

Fimela.com, Jakarta Sejak hari Selasa (10/1/2023) aktor Choi Jung Won tengah menjadi pembicaraan, di mana ia dituduh mengganggu rumah tangga orang lain dengan menjalin hubungan dengan istri seseorang. Hal tersebut pun langsung dibantah keras oleh Choi Jung Woon.

Dalam pernyataan yang ditulisnya, Choi Jung Won menyebut bahwa hubungannya dengan perempuan tersebut hanya sebatas teman. Tinggal berdekatan dan rumbuh di lingkungan yang sama, menjadi alasan mengapa ia begitu akrab dengan perempuan tersebut.

“Pertama-tama, aku minta maaf karena kalian semua melihat pemberitaan yang sangat mengagetkan ini,” kata Choi Jung Won. “Aku tak pernah mengencani perempuan ini, ia adalah teman dekat dari lingkungan rumahku, dan kami tumbuh besar dengan keluarga yang punya hubungan erat,” jelasnya dikutip dari laman AllKpop, Rabu (11/1/2023).

Tuduhan Tak Berdasar

Lebih lanjut Choi Jung Won menyebut pernyataan suami temannya yang dipublikasikan di YouTube itu tidak benar, bahwa ia melakukan hal tak senonoh.

“Jadi aku menghubunginya, dan kami makan bersama 2-3 kali, tapi kami cuma membicarakan soal keluarga, membesarkan anak, dan mendengarkan kabar satu sama lain,” akunya. “Tak pernah ada tindakan tak senonoh seperti yang dituduh dalam laporan itu.”

Dilebih-lebihkan

Dalam pernyataannya, Choi Jung Won menyebut cerita yang dipublikasikan suami temannya itu telah dilebih-lebihkan. “Sangat disayangkan tuduhan sepihak sang informan, belum lagi cerita yang dilebih-lebihkan telah tersebar luas di pemberitaan,” ucapnya.

Atas tuduhan tersebut, Choi Jung Won pun akan mengambil langkah hukum untuk membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah. Selain itu ia juga akan mengambil tindakan atas tuduhan tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading