Sukses

Entertainment

Lagu Muak Beri Kado Manis untuk Aruma di Awal Tahun 2023, Masuk Top 50 di Spotify

Fimela.com, Jakarta Tahun 2023 baru saja bergulir beberapa hari dan solois Aruma sudah mendapat kabar baik terkait karier bermusiknya. Single perdananya bertajuk Muak berhasil tembus ke Top 50 Spotify Indonesia dan sukses meraih 5 juta streams sejak dirilis. Tak pelak, hal itu pun membuatnya amat bahagia.

Dalam keterangannya, Aruma mengaku sama sekali jika lagu tersebut bisa terus mendapat respon baik dari publik. Padahal awalnya ia mengaku memiliki rasa pesimis mengingat persaingan ketat yang ada belakangan ini.

"Seneng dan bahagia. Awalnya udah pesimis, kayaknya susah banget deh untuk raih 200 ribu streams per hari, tapi ternyata bisa," ucap Aruma.

"Nggak pernah sama sekali, apalagi lagu Muak ini lagi pertamaku setelah join bersama Sony Music, nggak nyangka bisa sampai didengarkan banyak sekali orang," lanjutnya kemudian. 

Kado Indah Awal Tahun

Lebih lanjut, dengan adanya kabar baik di awal tahun 2023 ini, Aruma pun berharap lagu Muak bisa terus menuai kesuksesan. Baginya, kesuksesan Muak menembus Top 50 Spotify Indonesia dengan 5 juta streams merupakan kado yang indah di awal tahun.

"Tentunya, awal tahun yang sangat sangat baik, semoga ditahun ini banyak kejutan dan banyak hal -hal baik lainnya," tuturnya.

Bisa Lebih Baik Lagi

Atas pencapaiannya itu, Aruma pun menyimpan harapan besar untuk langkahnya di industri musik. Tak berhenti di lagu Muak, ia berharap kesuksesan serupa juga akan berlanjut di karya-karya berikutnya.

"Aku juga berharap laguku yang selanjutnya bisa mencapai prestasi yang serupa juga, bahkan lebih dan lebih baik lagi," pungkasnya. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading