Fimela.com, Jakarta Titi Radjo sejak setahun terakhir lebih fokus menjadi penyanyi dibandingkan aktor. Terbukti, dia sudah merilis dua single yang berjudul Flow dan Leave and Goodbye.
Fokus menjadi penyanyi di tengah banyaknya penyanyi muda yang bertalenta, Titi Radjo tak takut kalah saing. Sebab yang terpenting untuknya adalah bisa mengembangkan bakat yang telah dimilikinya.
"Bisnis, eksistensi, struggle di industri musik, itu point ke sekian, tujuannya bisa melakukan bakat yang telah dimiliki. Urusan persaingan dengan penyanyi baru yang bertalenta ku serahkan pada Tuhan. Jadi aku nggak gila-gilaan untuk bersaing," tutur
Advertisement
"Kalau laku dipasaran, ya itu menjadi bonus buatku. Terpenting bisa buat lagu sesuai dengan perasaan dan keinginan sendiri," tambah Titi Radjo Padmaja.
Advertisement
Keinginan Bernyanyi Sudah Lama
Titi Radjo mengatakan keinginan menjadi penyanyi sudah sangat lama. Sayangnya, dia belum percaya diri untuk berada di depan karena lebih nyaman di belakang sebagai drummer.
"Kenapa akhirnya nyanyi, aku pikir nyanyi itu impian terpendam. Pengin jadi penyanyi, tapi belum berani berada di depan. Kan kalau drummer di belakang ya. Jadi ini challenging karena keluar dari zona nyaman," tuturnya.
Genre Lagu
Ditanya mengenai genre lagu, Titi Radjo mengaku tidak menentukannya. Pasalnya dia bisa membawakan lagu dari genre apapun.
"Paling susah kalau ditanya genre. Aku nggak tahu, karena musik yang aku buat memang tidak memikirkan genrenya, terserah penggemar yang menentukannya lah. Jadi aku akan buat lagu apa yang aku suka saja. Lagi pula aku bisa membawakan lagu dari genre apapun, jadi yaudah," jelasnya.