Sukses

Entertainment

Menawarkan Diri Jadi Suami Ayu Ting Ting, Ayah Ojak Pertanyakan Harta Billy Syahputra

Fimela.com, Jakarta Billy Syahputra baru-baru ini datang ke rumah Ayu Ting Ting. Di sana, dia tak hanya sekedar berkunjung, tetapi juga menawarkan diri untuk menjadi suami pelantun Alamat Palsu itu pada ayah Ayu, Abdul Razak.

Dalam video tersebut, Billy Syahputra, Ayu Ting Ting dan ayah Ojak, begitu sapaannya sedang makan di ruang makan. Lalu, Billy menyampaikan niat baiknya untuk menikahi ibu satu anak itu.

Sayangnya, niat Billy itu tidak mendapat lampu hijau dari ayah Ayu. Ayah Ojak bahkan bertanya-tanya mengenai harta kekayaan adik Olga Syahputra itu sebelum menikahi sang putri.

"Ayah setuju kan Billy sama Ayu?" tanya Billy Syahputra dilansir dari Youtube miliknya. "Kagak ah, maksudnya apa. Punya apa dulu ayah tanya," tanya ayah Ojak sambil bercanda.

Billy Akui Punya Hati yang Tulus

Billy lantas membalas candaan ayah Ojak. Adik almarhum Olga Syahputra itu menegaskan memiliki hati yang tulus mencintai Ayu Ting Ting. "Punya hati yang baik Insha Allah, hati yang tulus," kata Billy.

Mendengar ucapan Billy Syahputra, Ayu Ting Ting langsung mempertanyakan masa depannya nanti jika menikah dengan Billy. "Itu mah udah pasti udah. Ini masalahnya masa depannya," sahut Ayu Ting Ting sambil tertawa. "Masa depan iya sih, apa ya?" kata Billy sambil tertawa.

Billy Desak Ayah Ojak

Selanjutnya, Billy Syahputra mendesak ayah Ojak untuk merestuinya menikahi Ayu Ting Ting. Dia berani menjamin kebahagiaan Ayu Ting Ting jika menjadi istrinya kelak.

"Sekarang gini dulu deh, setujui dulu Billy sama Ayu. Baru ayah komentar jangan nyakitin anak Ayu," kata Billy Syahputra.

Ayah Ojak lantas mengatakan bahwa hal terpenting bagi dirinya adalah sosok pria yang sayang tulus pada sang putri dan cucunya, Bilqis.

"Satu nggak bakal nyakitin, kedua sayang, jujur nggak bang Billy? Bang Billy jujur nggak kalau sama cewek? Ajak-ajak kalau ke mana-mana, ayah ajak," timpal ayah Ojak sambil tertawa.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading