Sukses

Entertainment

Fakta Menarik di Balik Terjunnya Raissa Ramadhani ke Dunia Tarik Suara

Fimela.com, Jakarta Indonesia tak pernah kehabisan talenta baru di industri musik. Terlebih, banyaknya platform yang bisa menjadi tempat untuk menunjukkan karya membuat banyak penyanyi pendatang baru bermunculan. Salah satu yang kemudian sukses mencuri perhatian ialah Raissa Ramadhani.

Belum lama ini, perempuan 21 tahun itu baru saja melakukan debut sebagai solois di bawah naungan Sony Music Entertainment Indonesia lewat lagu berjudul Berpisah Lebih Indah. Sebelumnya, ia sudah lebih dulu unjuk konsistensi dengan dua karya musik berjudul Katanya dan Hanya Dirinya.

Namun yang kemudian menarik ialah jalan yang harus ditempuh kekasih Arbani Yasiz itu sebelum meretas karier menjadi penyanyi terbilang berliku karena harus lebih dulu berkecimpung di bidang lain yang membuat pengalamannya di industri hiburan jadi lebih berwarna.

“Mungkin kalau di dunia seni hiburan, aku lebih dikenal sebagai aktris dan selebgram. Tapi sebenarnya aku itu tertarik banget mendalami dunia tarik suara. Cuma memang proses perjalananku melalui bidang lain dulu," kata Raissa Ramadhani dalam keterangannya.

"Seru sih karena bisa banyak belajar hal lain terlebih dulu, jadi beneran berasa ada journey-nya. Ya sepertinya rejeki itu datengnya beda-beda ya," lanjutnya kemudian.

Berkat Sang Bunda

Memutuskan untuk menyeriusi minatnya di bidang bernyanyi ketika kariernya di dunia seni peran sedang menanjak, Raissa Ramadhani pun mengungkap alasannya. Meski tak didorong secara langsung, namun diakui Raissa sosok sang bunda menjadi orang yang amat menginspirasinya untuk serius di dunia tarik suara.

"Memang ada seseorang yang menginspirasi aku untuk mencoba dunia tarik suara, dia itu adalah Mamaku. Menurutku, Ibu aku merupakan sosok entertainer sejati. Dia seperti selalu berhasil menghibur orang disekitarnya tanpa banyak effort. Selalu diminta bernyanyi kalau ada acara resepsi kawinan, selalu ngisi acara 17an, bahkan kalau ada dangdutan keliling aja suka main selonong aja,” urainya seraya tertawa.

Ikuti Jejak

Maka dari itu, Raissa Ramadhani pun terang-terangan ingin mengikuti cara sang bunda menghibur orang-orang yang ada di sekitarnya. Menurut Raissa, ada kepuasan tersendiri saat bisa membuat orang lain terhibur dengan apa yang dilakukan, termasuk bernyanyi di atas panggung mewakili perasaan banyak orang dengan lagu yang ia bawakan.

"Aku memang idolakan sejak kecil. Sepanjang yang aku lihat, dia selalu membuatku kagum dengan energi positifnya. Dari situ aku menyadari, ada kepuasan tersendiri ketika kita berhasil menghibur seseorang dan ketika kita membuat seseorang merasa lebih baik, kepuasan batinnya itu tak ternilai," pungkasnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading