Sukses

Entertainment

Rayakan 23 Tahun Bermusik, Karya Terbaik Badai Eks Kerispatih Dikemas dalam Satu Album

Fimela.com, Jakarta Musisi Doadibadai Hollo atau yang lebih akrab dengan nama Badai Eks personel Kerispatih dikenal sebagai salah satu musisi yang punya banyaj karya di industri musik Indonesia. Tak hanya bersama Kerispatih, lagu-lagu karya pria 44 tahun itu juga menjadi hits saat dibawakan oleh beberapa penyanyi kenamaan. Kini, sejumlah lagu karyanya dirangkum dalam sebuah album kompilasi.

Melibatkan sejumlah nama seperti Regina Ivanova dan Mytha Lestari, Badai kemudian mendaur ulang lagu-lagu hits terbaiknya dan disajikan dalam sebuah album bertajuk Cinta, Hidup Dan Wanita. Perilisan album tersebut sekaligus menandai kiprahnya di industri musik yang genap berusia 23 tahun pada 2022 ini.

"Ini adalah perjalanan musik saya, journey saya. Sampai hari ini 23 tahun, karya-karya terbaik saya bisa dinyanyikan sejumlah penyanyi adalah anugerah terinda buat saya,” kata Badai Kerispatih saat peluncuran album Cinta, Hidup dan Wanita di bilangan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (22/9/2022).

Hasil Kurasi

Total, album Cinta, Hidup dan Wanita memuat 11 lagu terbaik ciptaan Badai yang sempat menjadi hits di eranya ditambah satu lagu baru yang dibawakan langsung oleh Badai sendiri. Bekerjasama dengan GMI Records dan KFC Indonesia, lagu-lagu yang terdapat di album tersebut dikurasi langsung oleh Badai dan diberikan ke penyanyi yang dianggap cocok membawakannya.

"Kami mau kasih apresiasi mas Badai di kariernya. Karya ini adalah bentuk apresiasi kami setelah mas Badai 23 tahun berkarier. Proses seleksi lagunya juga hasil rembukan bareng mas Badai dan tim, kita tentuin lagu ini mau dibawain siapa," kata Dandi, perwakilan dari GMI Records dalam kesempatan yang sama.

Materi Albumnya

Lebih merinci, album Cinta, Hidup dan Wanita menyajikan lagu-lagu milik Badai diantaranya Aku Cuma Punya Hati, Bila Rasaku Ini Rasamu, Lagu Rindu, Tapi Bukan Aku, Cinta Datang Terlambat, Kejujuran Hati dalam versi yang lebih segar. Sejumlah penyanyi seperti Regina Ivanova, Mytha Lestari, Elmatu, Rayen Pono, Dudi Oris dan beberapa nama lainnya pun dilibatkan untuk mengisi suara di album tersebut.

Selain itu, dalam proses penggarapannya, Badai yang bertindak sebagai produser sekaligus music director juga dibantu oleh sejumlah nama beken seperti Maya Hasan yang mengisi part Harpa. Bahkan, di salah satu lagu yang dikemas secara orkestra, Badai melibatkan Budapest Scoring Orchestra yang merekam langsung musiknya dari Budapest, Hongaria.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading