Fimela.com, Jakarta Grup musik, Coboy Junior yang digawangi Teuku Rizky, Bastian Steel (Bastian Bintang), Alvaro Maldini, dan Iqbaal Ramadhan akan comeback. Kabar tersebut diketahui dari akun instagram tba.ofcl.
Sayangnya, Iqbaal Ramadhan tidak turut hadir di comeback tersebut. Hal itu diketahui dari keterangan akun instagram, di mana hanya ada nama Kiki (sapaan akrab Teuku Rizky), Bastian dan Aldi.
Baru dibuat, akun instagram tba.ofcl sudah mengunggah tiga foto yang saling berkaitan. Foto tersebut memperlihatkan tiga orang (Kiki, Bastian dan Aldi) yang diambil dari belakang. Di situ ketiganya terlihat kompak memakai pakaian berwarna gelap.
Advertisement
Advertisement
Keterangan Foto
Dalam keterangan fotonya, menunjukkan mereka akan kembali bersatu meski tidak dengan nama Coboy Junior. "And here we are again as one. See you soon (dan di sini kita kembali menjadi satu. Sampai jumpa lagi," tulisnya. "Reunited by you (bertemu kembali olehmu," tulis diunggahan selanjutnya. "Have fun (mari bersenang-senang)," tulisnya lagi.Â
Menurut pantauan FIMELA, hingga berita ini dinaikkan sudah ada 17,4 ribu penggemar.
Penggemar Senang Campur Kecewa
Melihat unggahan tersebut, banyak penggemar mereka mengaku senang. Namun sayang, ada yang juga kecewa lantaran Iqbaal Ramadhan tidak turut hadir di sana.Â
"Aaa gatau mau sedih atau senang. Iqbaal nya mana. Kurang lengkap," tulis adinda_dj. "Huaa senang banget," kata akun idalmusdalifa. "Yey, nggak sabar nunggu rilisnya," ujar akun audiaayuriskita.Â