Sukses

Entertainment

Andmesh Kamaleng Bawakan Ulang Lagu Legendaris Milik Koes Plus, Beri Perasaan Beda dari Versi yang Sudah Ada

Fimela.com, Jakarta Reputasi Andmesh Kamaleng untuk menghadirkan suasana haru dalam setiap lagu yang dibawakan sudah tak perlu diragukan. Didukung karakter vokal yang mumpuni, jebolan Rising Star Indonesia musim kedua itu kemudian dipercaya untuk membawakan ulang salah satu lagu legendaris milik grup band Koes Plus berjudul Andaikan Kau Datang.

Lagu Andaikan Kau Datang versi Andmesh nantinya akan menjadi soundtrack dari film produksi Falcon Pictures yang berjudul Miracle In Cell No 7. Saat konferensi pers, Andmesh mengaku tak perlu waktu lama untuk mengiyakan tawaran yang masuk.

"Andmesh langsung terima tawaran ini. Karena, Andmesh sudah menonton versi aslinya, dan filmnya bagus sekali," kata Andmesh saat konferensi pers di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (24/8/2022).

Beri Rasa Berbeda

Lebih lanjut, Andmesh mengatakan jika proses produksi lagunya sendiri memakan waktu yang cukup singkat. Namun, dengan waktu yang ada, ia berupaya untuk menaruhkan rasa dalam setiap bait yang dibawakan agar sesuai dengan rasa yang dihadirkan dalam filmnya.

"Kita benar-benar taruh perasaan, taruh hati di lagu dan kita bikin benar-benar menyayat. Karena sebelum nyanyi saya sudah dikasih tahu scenenya bagaimana, nanti nyanyi lagunya part apa dan di situ saya bayangin sambil nyanyiin pakai perasaan, dan benar-benar menyesuaikan scene yang sudah di brief sebelumnya," tuturnya.

Pelengkap Suasana

Maka dari itu, Andmesh pun berharap jika lagu yang ia bawakan bisa menjadi salah satu faktor pendukung suksesnya film Miracle In Cell No 7 di bioskop. Menurutnya, secara garis besar cerita film dan maksud lirik dari lagu Andaikan Kau Datang bisa saling melengkapi ketika tayang di bioskop mulai tanggal 8 September 2022 mendatang.

"Harapannya sih, khususnya scene yang nanti tayangnya bareng dengan lagu ini bisa sampai, bisa dapat dan bisa menjadi sebuah warna di scene yang bakal tampil barengan lagu ini. Semoga lagu ini bisa dikenal dengan versi Andmesh juga, dan masyarakat bisa menerima dengan rasa baru lagu ini," pungkasnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading