Sukses

Entertainment

Nicco Aditya Gambarkan Pahitnya Kisah Cinta Masa Lalu di Lagu Menunggumu

Fimela.com, Jakarta Kisah cinta selalu menjadi tema yang menarik untuk dikulik dalam proses produksi karya musik. Setelah sukses melahirkan single perdana berjudul Tiada Ruang, solois Nicco Aditya kembali kembali mengangkat tema cinta untuk lagu teranyarnya berjudul Menunggumu.

Secara tema, Nicco Aditya mengatakan jika single Menunggumu masih memiliki benang merah dengan single pertamanya yang dirilis pada Agustus 2021 lalu. Lagu Menunggumu diciptakan Nicco untuk menggambarkan kehidupan percintaannya di masa sekolah.

"Aku pernah idolakan seorang perempuan, ada satu cewek, satu angkatan suka semua. Satu cewek itu diperebutkan, saya juga berharap," ungkap Nicco Aditya di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Lebih Rinci

Secara lebih rinci, Nicco lantas menjelaskan maksud Menunggu yang digunakan sebagai judul single teranyarnya itu. Melanjutkan kisahnya yang jatuh cinta pada idola masa SMA, ia mengaku hanya mampu menunggu momen yang tepat untuk mengutarakan cintanya. Sampai saat itu tiba dan ia merasa mendapat kesempatan, yang terjadi malah kekecewaan.

"Cewek itu awalnya bilang akan menunggu, tapi ternyata dia menikah dengan orang lain dan sudah punya anak," terangnya.

Nuansa Alam

Berbarengan dengan perilisan single Menunggumu, Nicco Aditya juga memperkenalkan video music dari karyanya itu di platform YouTube. Selain menggambarkan tema besar cerita lagunya, Nicco dan tim juga meng-highlight keindahan alam di Yogyakarta, kota yang punya kesan tersendiri terhadap lagunya itu.

"Mengenai tema (music video), jenis, look, saya suka alam sama musik, jadi saya bikin Menunggumu di sawah, pegunungan, di Yogyakarta," katanya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading