Sukses

Entertainment

Jadi Korban Tabrak Lari, Dinda Kanya Dewi : Kayak Di-ghosting Pas Lagi Sayang-Sayangnya

Fimela.com, Jakarta Aktris Dinda Kanya Dewi datang baru saja mengalami musibah yang cukup menegangkan. Ia mengalami kecelakaan di jalan raya. Nahasnya, pelaku yang menabrak mobil yang dikendarainya malah kabur tanpa tanggung jawab apapun.

Hal itu dibagikan Dinda Kanya Dewi dalam sebuah unggahan di Instagram. Meski baru saja mengalami kecelakaan, namun ia memilih untuk bersikap santai dalam menceritakan kejadian yang dialaminya itu.

"Ditabrak lagi berhenti dan ditinggal lari itu rasanya kayak di-ghosting pas lagi sayang sayangnya," tulis Dinda Kanya Dewi di caption unggahannya.

Rusak Parah

Dalam unggahan yang dimaksud, perempuan 35 tahun itu membagikan empat foto yang menggambarkan suasana sesaat setelah kejadian. Dari salah satu foto yang diunggah, tampak mobil berwarna hitam yang dikendarainya mengalami rusak cukup parah di bagian belakang.

"What a day," tutupnya menyesali kejadian yang baru dialami. 

Doa Sahabat

Melihat parahnya kerusakan yang dialami mobil Dinda Kanya Dewi saat kecelakaan, beberapa sahabat dan warganet pun langsung membanjiri kolom komentar unggahan tersebut. Sebagian besar berharap Dinda masih dalam keadaan yang baik dan tak mengalami luka yang serius.

"Astaga din.. tapi untung kmu aman yah.. Ntar pasti dikasih Sang Ilahi mobil baru lebih kece.. aminnnnnnnn…," tulis di kolom komentar. "Haduhh!! Yang penting selamat," timpal Angela Gilsha. "YaAllah ka, God bless you ka," sahut Michelle Ziudith.

 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading