Fimela.com, Jakarta Talenta muda bernama Nathalie Ezmeralda hadir dengan sebuah tembang catchy bernuansa pop-disco. Diberi judul When You’re Alone, lagu ini menjadi karya kedua sang penyanyi setelah Pretty Birds yang rilis September 2021 lalu.
Agak berbeda dari lagu pertama yang mengusung women empowerment, Nathalie kali ini tampil lebih playful. Keunikan warnanya disuguhkan melalui tatanan musik dan visual yang apik.
Penyanyi muda yang tinggal di Australia ini punya musikalitas mumpuni. Konsep yang ia hadirkan di single kali ini punya kesinambungan antara musik dan music video yang sudah dirilis sejak 16 Juni 2022 kemarin.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Ubah Konsep
When You're Alone ditulis oleh Nathalie tahun 2020 di awal pandemi kemarin. Lagu ini awalnya dikemas dengan suasana pop ballad, karena mood yang dihasilkan oleh lockdown di berbagai wilayah.
Namun di tengah perjalanan kreatifnya, Nathalie memutuskan mengubah konsep. Bagan lagu diubah dalam sesi rekaman bersama dengan rekan pencipta lagu dan produser (Chikai Yin, Caleb Mangalon dan Dartavius Simmons).
Tuangkan Sentuhan Personal
Nathalie menuangkan kisahnya dalam bait-bait lirik yang cukup sentimental. Namun secara aransemen ia memilih vibe yang lebih fun dengan permainan beat serta warna-warni yang ditampilkan.
Lirik pada lagu ini bercerita tentang pengalaman Nathalie ketika harus meninggalkan rumahnya pada usia 18 tahun, untuk melanjutkan studi di Sydney, Australia. Di situlah mulai muncul berbagai pertanyaan tentang hidup dan renungan seseorang.