Sukses

Entertainment

Potret Pevita Pearce Latihan Beladiri, Siap Berlaga di Ring MMA

Fimela.com, Jakarta Pevita Pearce dikenal senang melakukan bermacam olahraga. Beberapa macam olahraga seperti bersepeda, gym, angkat beban, pilates, dan lain sebagainya, pernah dilakoni oleh artis cantik tersebut. Dan baru-baru ini, ia juga tampak melakukan olahraga mix martial art (MMA).

Dalam unggahan videonya, Pevita Pearce terlihat melakukan beberapa gerakan menyerang seperti menendang, dan memukul. Ia juga dengan sigap menghindari pukulan dari sparing partner sekaligus pelatihnya.

Sementara dalam video lainnya, Pevita Pearce juga terlihat mempraktekkan teknik bergulat bersama dengan lawan berlatih. Pevita terlihat melakukan kuncian pada leher seorang perempuan yang menjadi lawan berlatihnya.

Seperti apa potret Pevita Pearce ketika melakoni olahraga MMA? Berikut beberapa diantara penampakannya.

Pevita Pearce tampak melakukan latihan olahraga beladiri mix martial art (MMA)

Latihan yang dilakukan oleh Pevita pun terlihat sangat serius

Ini merupakan potret ketika Pevita Pearce menghindari pukulan dari lawan berlatihnya

Pevita Pearce pun sangat antusias ketika menjalani sesi latihan tersebut

Lihat tendangan kakinya yang lurus dan tinggi, seperti seorang petarung beneran

Selain tendangan dan pukulan, Pevita juga berlatih beberapa teknik bergulat

Terlihat dirinya mengunci lawan berlatihnya pada bagian leher. Pevita tampak mengerahkan seluruh tenaganya

Aksi Pevita Pearce ini selayaknya seorang petarung di ring MMA. "I'm ready for my first MMA fight," ujarnya

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

  • Pevita Pearce adalah seorang aktris asal Indonesia yang merupakan adik dari Keenan Pearce (Kekasih penyanyi Raisa)
    Pevita Pearce adalah seorang aktris asal Indonesia yang merupakan adik dari Keenan Pearce (Kekasih penyanyi Raisa)

    Pevita Pearce

What's On Fimela
Loading