Sukses

Entertainment

Potret Harmonisnya Rumah Tangga Audi Marissa dan Anthony Xie, yang Sempat Disorot karena Perbedaan Agama

Fimela.com, Jakarta Audi Marissa dan Anthony Xie telah menjadi salah satu pasangan selebriti muda favorit. Ucap janji sehidup semati pada 12 September 2020, pasanganyang telah dikaruniai seorang anak ini sempat diterpa menikah tanpa restu karena perbedaan keyakinan.

Audi pun telah membantah jika ibunya tak memberikan restu. Seiring berjalannya waktu, keduanya menunjukkan kehidupan rumah tangga yang harmonis.

Anthony Xie juga mengungkap jika mereka kini berada disatu keyakinan. Jalani kehidupan bahagia, berikut ini adalah potret harmonis Audi Marissa dan Anthony Xie.

Audi Marissa dan Anthony Xie kerap menunjukkan keharmonisan rumah tangganya di media sosial.

Hampir dua tahun menikah, pasangan muda ini pun menjadi salah satu keluarga favorit netizen.

Soal perbedaan keyakinan, dalam Kebaktian HUT Depok ke-10 tahun 2021 lalu, Anthony mengungkap jika Audi telah berpindah agama.

Dalam video yang diunggah channel YouTube GKDI Bogor, Anthony menyebut jika Audy telah menjadi murid Yesus.

Hal tersebut pun menjadi kebahagiaan besar untuk Anthony dan kelahiran anak mereka membuatnya merasakan berkat Tuhan yang luar biasa.

Dari berbagai unggahan di media sosial, terlihat jika keduanya menjalani kehidupan yang bahagia. Bahkan mereka seru-seruan menirukan scene dalam serial drama Korea Her Private Life.

Mengunjungi berbagai tempat indah dan berfoto estetis pun menjadi salah satu hal yang banyak mereka tunjukkan.

Seiring dengan keharmonisan rumah tangganya, netizen juga mendoakan agar Audi dan Anthony selalu berbahagia.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading