Sukses

Entertainment

Ingin Jadi WNI, Ini 6 Potret Senk Lotta yang Cantik Menawan namun Masih Menjanda

Fimela.com, Jakarta Mungkin nama Senk Lotta masih asing di telinga publik Indonesia. Seperti diketahui, model asal Uzbekistan ini sempat menikah dengan Fauzi Baadilla.

Setelah 12 tahun berpisah dengan Fauzi, Senk Lotta masih terlihat cantik menawan. Lantas seperti apa potret cantik Senk Lotta? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.

Belum Menikah

Seperti inilah potret Senk Lotta yang sudah berusia 32 tahun. Diketahui ia masih belum menikah, walaupun banyak kaum adam yang mendekatinya.

Pernikahan

Seperti diketahui, Senk Lotta memutuskan menikah dengan Fauzi Baadila pada 2007 silam. Namun bahtera rumah tangga mereka kandas pada 2010.

Karier

Sepertinya Senk Lotta ingin fokus dengan kariernya di Indonesia. Ia terlihat masik aktif sebagai model dan akting di layar kaca.

Endorse

Tak hanya di layar kaca, wajah cantik Senk Lotta juga mengiasi majalan dan billboard. Di akun Instagram pribadinya, ia tampak menerima beberapa tawaran endorse.

Rumah

Senk Lotta menyebut ia sudah berada di Indonesia selama 13 tahun. Oleh karena itu, ia merasa jika Indonesia sudah seperti rumahnya sendiri.

WNI

Seperti dilansir dari Suara, Senk Lotta mengaku ia ingin menjadi WNI, walaupun tidak dalam waktu dekat. "Ke depan sih pengen (mengubah status warga negara Indonesia). Tapi not this yet," ujarnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading