Fimela.com, Jakarta Kasus kopi sianida Jessica Wongso pernah membuat geger pada Januari 2016 silam. Kala itu Wayan Mirna Solihin meninggal setelah ia meminum kopi yang ternyata mengandung sianida. Diketahui, sebelum meninggal, Mirna bertemu dengan dua teman kuliahnya yaitu Jessica Wongso dan Hani.
Pertemuan tersebut dilakukan di Kafe Ollivier, Grand Indonesia. Mirna kala itu memesan es kopi Vietnam. Namun, setelah ia menyeruput kopi tersebut, Mirna langsung kejang dan tak sadarkan diri. Kala itu mulutnya pun penuh buih.
Setelah dilakukan penyelidikan, pihak berwajib akhirnya menetapkan Jessica Wongso sebagai tersangka. Ia selanjutnya divonis bersalah oleh Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada 27 Oktober 2016. Dalam vonis itu, Jessica harus menjalani kurungan penjara selama 20 tahun.
Advertisement
Sampai sekarang Jessica masih mendekam di Rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Lalu bagaimana kabar teranyarnya saat ini?
BACA JUGA
Advertisement
Sering Menyendiri
Setelah divonis 20 tahun penjara atas kasus pembunuhan terhadap Wayan Mirna Salihin, perempuan bernama lengkap Jessica Kumala Wongso itu diketahui lebih sering berdiam diri di dalam kamar selnya. Hal ini sebagaimana dilansir Dream.co.id pada Agustus 2021 lalu.
Lebih Pendiam
Jessica adalah sosok yang periang, namun setelah kasus yang menyeret namanya itu, ia lebih banyak diam. Petugas lapas pun tidak tahu pasti apa yang menyebabkan Jessica Kumala Wongso berubah.
Advertisement
Sempat Banding
Tak terima dengan putusan pengadilan, Jessica diketahui sempat mengajukan upaya banding pada tahun 2019. Namun sayang, sampai tahap kasasi, semua upaya hukum itu ditolak dan justru menguatkan putusan pada pengadilan tingkat pertama.
Miris dan Sedih
Otto Hasibuan, mantan pengacara Jessica Wongso merasa miris dan sedih dengan kabar penolakan upaya banding tersebut. Sejak divonis bersalah, Jessica Wongso tidak lagi memakai jasa Otto sebagai pengacara, dan menggunakan pengacara lain untuk menangani permohonan peninjauan kembali (PK) atas kasusnya.
Advertisement
Tak Terbukti Membunuh
Otto sendiri pernah menyatakan bahwa kliennya itu tak terbukti membunuh. Karena menurutnya tidak ada satu pun rekaman CCTV yang memperlihatkan Jessica menuang racun sianida ke dalam minuman kopi yang menyebabkan Mirna meninggal.