Sukses

Entertainment

Berhasil Buat Merinding, Ini 5 Fakta Menarik dari Serial All of Us Are Dead

Fimela.com, Jakarta Serial Netflix terbaru All of Us Are Dead tengah digemari banyak orang. Mengikuti kisah sekelompok murid SMA yang terperangkap di sekolah yang menjadi tempat penyebaranwabah zombie, mereka pun harus bersatu dan berjuang bersama untuk bertahan hidup sampai balabantuan tiba.

Dibalik kisahnya yang seru dan mendebarkan, berikut ini adalah lima fakta menarik dari serial All of Us Are Dead yang harus diketahui. 

Webtoon Populer

All of Us Are Dead adalah serial adaptasi dari webtoon populer karya Joo Dong Geun. Imajinasinya yang liar pun berhasil menghadirkan kisah yang mencekam, dengan detail yang cermat.

Berbeda

Meski zombie bukan hal baru di industri film Korea, namun latar dari serial All of Us Are Dead berhasil menghadirkan kisah dan pengalaman nonton berbeda untuk penontonnya, di mana tak ada senjata ampuh yang bisa digunakan untuk melawan zombie di sekolah.

“Kami hanya menggunakan apa yang ada di sekitar, seperti peralatan sekolah, meja, dan kursi. Menurut saya, ini faktor yang sangat membedakan," ujar Lim Jae Hyeok yang memerankan tokoh

Latihan Laga Buat Para Pemain Kewalahan

Dibalik berbagai adegan laga menakjubkan di serial All of Us Are Dead, ada kerja keras dan penorbanan berat para aktor. Menjalani latihan laga selama tiga bulan, Lomon mengaku hal itu sempat membuatnya terbaring di kasur selama tiga hari, ia bahkan membutuhkan akupuntur.

Meski begitu, kondisi fisik para aktor muda yang baik, membuat mereka cepat pulih dan menghempaskan kekhawatiran sutradara Lee JQ. “Meski sempat khawatir, ternyata mereka cepat sekali membaik karena masih muda. Mereka mampu membangun energi dengan cepat," katanya.

Hanya ada satu murid SMA

Meski para aktor memerankan tokoh murid SMA, nyatanya dari sekian banyak pemain, hanya ada satu orang yang benar-benar masih di bangku SMA, yaitu Park Ji Hu.

“Usia saya kini 20 tahun, namun saya memang seusia dengan On Jo ketika syuting. Kadang-kadang saya pergi ke lokasi syuting mengenakan seragam asli sebelum akhirnya berganti ke seragam sekolah di serial ini.”

Lim Jae Hyeok Ciptakan Lagu

Berperan sebagai karakter yang ingin menjadi seorang penyanyi, tidak ada yang menyangka bahwa Lim Jae Hyeok ternyata juga dapat menciptakan lagu! Dalam salahsatu adegan, karakternya menyanyikan sebuah lagu untuk menghibur kawan-kawannya. Sutradara Lee JQ pun menantang Jae Hyeok untuk menciptakan lagunya sendiri.

“Saya mencoba memikirkan apa yang anak-anak ini ingin dengar. Saya pikir ‘ayo pulang’ merupakan pilihan yang tepat, jadi saya mulai dari situ,” ujar Jae Hyeok.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading