Fimela.com, Jakarta Jika beberapa teman artis seperti Raffi Ahmad, Atta Hlilintar, dan Gading Marten melirik sepakbola, Baim Wong lebih melirik klub bola basket. Dalam unggahannya, Baim Wong memperkenalkan diri sebagai Presiden klub Satria Muda Indonesia.
"Hello Basketball Indonesia !! Im Coming .. Baim WongPresident of Satria Muda Indonesia," tulis Baim Wong di laman Instagramnya, baimwong, baru-baru ini.
Dalam unggahannya tersebut, Baim Wong juga mengungkapkan kebahagiaannya bisa menjadi bagian dari klub tersebut. "Bangga menjadi bagian dari keluarga kalian .. Satria Muda Indonesia," tuturnya.
Advertisement
Berikut adalah beberapa foto Baim Wong setelah menjabat sebagai Presiden klub Satria Muda Indonesia, sebagaimana dirangkum dari akun Instagram miliknya.
BACA JUGA
Advertisement
Baim Wong menjabat sebagai Presiden klub bola basket Satria Muda Indonesia
Baim pun mendapatkan kaos kehormatan dengan nomor punggung 27
Advertisement
Sebagaimana diketahui, Baim Wong memang memiliki kesukaan terhadap olahraga bola basket
Tak heran ketika suami Paula Verhoeven ini memilih klub bola basket daripada klub sepak bola
Advertisement