Fimela.com, Jakarta 20th Century Studios mempersembahkan The King’s Man, prekuel dari dua film Kingsman sebelumnya; Kingsman: The Secret Service dan Kingsman: The Golden Circle.
Tayang 22 Desember 2021 di bioskop, The King’s Man mengungkap asal usul badan intelijen independen pertama melalui petualangan yang menampilkan para tiran dan dalang kriminal, dalam merencanakan serangkaian peristiwa bersejarah untuk memicu perang yang akan memusnahkan jutaan orang.
Berbeda dengan film-film Kingsman sebelumnya, The King’s Man akan membawa penonton ke satu abad sebelumnya, dalam rangkaian peristiwa bersejarah di era Perang Dunia I, dan menjelajahi asal mula agensi Kingsman; bagaimana dan mengapa agensi tersebut dibentuk.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Kisah dalam "The King's Man"
The King’s Man menghadirkan kisah tentang Orlando Oxford (Ralph Fiennes), seorang bangsawan Inggris yang berusaha menjaga putranya, Conrad Oxford (Harris Dickinson), dari dampak negatif peperangan dan sisi gelap dunia. Ia menyadari bahwa keburukan dan kegilaan yang terjadi di dunia dipicu oleh beberapa pihak jahat dibelakang layar. Oxford pun tidak bekerja sendiri, ia dibantu oleh pengawalnya dan orang kepercayaannya, Shola (Djimon Hounsou), dan juga seorang pengurus rumah tangga, Polly (Gemma Arterton) yang pandai.
Sama seperti film-film Kingsman terdahulu, The King’s Man juga memperlihatkan Toko Penjahit Kingsman yang juga berfungsi sebagai markas dan gudang senjata organisasi di London. Unsur fashion, secara spesifik setelan jas yang elegan, merupakan hal integral di film Kingsman sebelumnya, hal itu pun berlaku juga dalam The King’s Man.