Sukses

Entertainment

Pesinetron Bobby Joseph Ditangkap Terkait Kasus Narkoba

Fimela.com, Jakarta Satu lagi publik figur ditangkap terkait kasus narkoba. Setelah JS atau Jeff Smith yang diamankan Ditresnarkoba Polda Metro Jaya pada Rabu (8/12/2021), kini beredar kabar jika pesinetron berinisial BJ juga ditangkap terkait kasus yang sama pada Jumat (10/12/2021).

Hal itu terkonfirmasi dari keterangan Kabid Humas Polda Metro Jaya, pada Minggu (12/12/2021), ia mengonfirmasi jika pesinetron berisial BJ yang berjenis kelamin laki-laki itu adalah aktor Bobby Joseph.

"BJ itu Bobby Joseph. (Ditangkap) Di daerah Jakarta Barat, tepatnya di Kalideres," katanya.

 

 

Barang Bukti

Sebelumnya, sempat beredar kabar jika Bobby Joseph ditangkap di daerah Tangerang Selatan dan sedang dalam pemeriksaan intensif oleh Polres setempat. namun, belakangan hal itu diluruskan Kombes Endra Zulpan yang menyebut BJ diamankan oleh Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat.

"Barang buktinya sabu, saat ini masiih pengembangan," lanjutnya.

 

Tuai Polemik

Kabar soal tertangkapnya aktor berinisial BJ terkit kasus narkoba sedianya sudah ramai menjadi perbincangan sejak Sabtu (11/12/2021) malam. Sayangnya, saat itu belum ada konfirmasi resmi dari pihak kepolisian terkait siapa sosok BJ yang dimaksud.

Polemik pun sempat terjadi ketika warganet sempat mengira aktor BJ yang dimaksud adalah Ben Joshua. Risih dengan hal itu, Ben Joshua pun langsung membuat klarifikasi bantahan di halaman sosial medianya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading