Sukses

Entertainment

Dirly Dave Sompie Merasa Terhormat Main di Film KNK: Santa Claus Dari Jakarta?

Fimela.com, Jakarta Dirly Dave Sompie, penyanyi jebolan Indonesian Idol merasa terhormat ketika dipercaya untuk ikut berperan dalam film berjudul KNK: Santa Claus Dari Jakarta?. Ini merupakan kali pertama kali mantan suami Celine Evangelista itu bermain dalam sebuah project film panjang.

Hal itu diungkap Dirly seusai acara Gala Premier film KNK: Santa Claus Dari Jakarta? yang berlangsung di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (8/12/2021). Terlebih, di film tersebut ia pun sempat beradu akting dengan mendiang Rony Dozer yang meninggal belum lama ini.

"Kehormatan sekali, ini film mas Rony udah nunggu lama ditunda sampe nanti-nanti padahal mau ajak kita semua nonton bareng gitu, tapi Tuhan berkehendak lain, mas Rony emang pas syuting sakit. Aku inget pengen syuting sakit, tapi terus jalanin. Ini film terakhir dia," ungkap Dirly.

 

Jalan Cerita

Kurindu Natal Keluarga: Santa Claus dari Jakarta? sendiri bercerita mengenai perjuangan seorang ayah bernama Daniel (Dirly) yang memilih merantau ke Jakarta demi memberikan penghidupan yang lebih baik untuk keluarganya. Namun di tengah perjuangan, Daniel terjebak dalam tabiat buruknya yang suka berjudi dan menipu.

Di satu sisi, demi bisa merayakan Natal bersama di rumah, putranya yang berusia 12 tahun rela menyusul Daniel dari Yogyakarta. Setelah keduanya bertemu, Daniel pun memutuskan untuk mengantarkan anaknya pulang dengan menggunakan mobil curian. Tapi ternyata mobil tersebut milik mafia yang membuat perjalanan mereka untuk pulang menjadi sangat menantang.

"Ini film pertamaku dan aku diberi kesempatan berakting di sini dan bisa ketemu banyak pemain hebat di sini. Ada banyak hal yang aku pelajari dari awal sampai akhir, kekeluargaan, gimana kita pahami satu sama lain, kita belajar akting juga, itu menarik sih," katanya.

Tayang di MAXsteam

Selain Dirly Dave Sompie dan mendiang Rony Dozer, film yang disutradarai oleh Jay Sukmo itu juga dibintangi oleh Deven Christiandi, Aurelie Moeremans, Anneth Delliecia Nasution, Rizky Hanggono, Shinta Naomi eks JKT48, Yurike Prastika, Temon, Melki Bajaj, Bayu Skak, Unang Bagito dan sejumlah nama lain. KNK: Santa Claus dari Jakarta? merupakan konten original terbaru dari MAXsteam hasil kolaborasi dengan rumah produksi PIM Pictures.

Hadirnya konten orisinal yang akan tayang pada 10 Desember 2021 itu menegaskan komitmen Telkomsel untuk selalu menghadirkan hiburan berkualitas bagi seluruh lapisan masyarakat. Sebelumnya, mereka juga sudah lebih dulu menghadirkan beberapa konten orisinal dari berbagai macam genre, di antaranya Angling Dharma yang merupakan konten orisinal kolosal pertama MAXstream, konten drama persahabatan remaja di judul Kau dan Dia, serta konten drama action di Serigala Langit.

"Menyambut momen Natal 2021, MAXstream ingin menghadirkan tontonan berkualitas yang tak hanya menghibur, melainkan juga yang sarat akan nilai-nilai keluarga. Kehadiran Kurindu Natal Keluarga: Santa Claus dari Jakarta? ini dapat menjadi hiburan menarik untuk disaksikan bersama keluarga tercinta sehingga dapat menghadirkan hangatnya kebersamaan pada momen Natal tahun ini," ujar Nirwan Lesmana selaku Vice President Digital Lifestyle Telkomsel.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading