Sukses

Entertainment

Rayakan Anniversary, Ini Harapan Citra Kirana

Fimela.com, Jakarta Pasangan selebriti Citra Kirana dan Rezky Aditya baru saja merayakan hari jadi pernikahan atau anniversary mereka yang kedua pada 1 Desember 2021. Di momen spesial itu, Ciki, begitu sapaannya pun memanjatkan doa-doa terbaik untuk rumah tangga mereka.

Kabar tersebut diketahui dari unggahan terbaru Citra Kirana, di situ, dia memamerkan foto romantisnya bersama Rezky Aditya. Sang aktor terlihat sedang mengecup pipi ibu satu anak itu dengan penuh kasih sayang.

"Happy 2nd anniversary sayang. 2 tahun loh pernikahan kita. Semoga pernikahan kita selalu di lindungi Allah SWT yaa sayang. Selalu diberkahi, dikaruniai anak-anakyang soleh dan solehah," tulis [Citra Kirana](4572764/ "").

Dijauhkan dari Orang yang Dengki

Selanjutnya, Citra Kirana berdoa agar pernikahannya dengan Rezky Aditya dijauhi dari orang-orang yang iri. Dia juga berharap bisa melalui asam garam kehidupan pernikahan.

"Dijauhkan dari orang-orang yang iri dengki dan semoga semua ujian yang Allah kasih sama kita bisa kita lewatin bersama dengan ikhlas. Aamiin," tulis Citra Kirana.

Perasaan Bahagia

Sebagai penutup, Citra Kirana mengatakan selama 2 tahun menikah dengan Rezky Aditya, dia merasa sangat bahagia. Walau tidak tak dipungkiri, sang suami juga terkadang membuatnya kesal. Tetapi hal itu tak jadi masalah besar untuk Citra Kirana.

"Intinya aku bahagia sama kamu wk kadang bikin kesel sih, tapi yaudahlah nggak ada hidup yang sempurna kaan. Love you papa athar!" tutup Citra Kirana.

Citra Kirana dan Rezky Aditya menikah di Bandung, Jawa Barat, 1 Desember 2019 lalu. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai seorang anak yang diberi nama Keene Atharrazka Adhitya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading