Sukses

Entertainment

Penampakan Kurban Raffi Ahmad, 10 Ekor Sapi dan Ada yang Beratnya 1,4 Ton

Fimela.com, Jakarta Aktor sekaligus presenter Raffi Ahmad menyiapkan 10 sapi dan 10 kambing untuk hewan kurban tahun ini. Salah satu sapinya, bahkan ada yang beratnya mencapai 1,4 ton.

Dilansir dari kanal YouTube RANS Entertainment, Raffi Ahmad sempat melihat semua sapi-sapi yang dibelinya. Dia pun mengaku sudah langganan membeli hewan kurban di tempat tersebut.

Awalnya Raffi hanya memesan tanpa tahu berapa jumlah hewan kurban yang akan dikurbankan. Setelah menabung, ternyata Raffi Ahmad bisa membeli sepuluh sapi dan sepuluh kambing untuk tahun ini.

"Asli gue nggak tahu sumpah. Aku tuh pesan sama Mbak Elsa, sapi sama kambing nggak tahu berapa banyak. Iya, iya aja gue. Sapinya sepuluh, kambingnya sepuluh. Nanti buat orang-orang kita tulisin nama-namanya," kata Raffi Ahmad.

Sapi Terbesar

Raffi Ahmad juga mendapat satu sapi yang paling besar dari Gunungkidul, Yogyakarta bernama Bager. Dia pun sangat senang melihat sapi tersebut, bahkan sampai naik ke penggung sapi.

Menurut Raffi Ahmad, nantinya sapi yang bernama Bager itu bakal dikurbankan pada Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada, Selasa (20/7/2021).

"Bager ini maskot Gunung Kidul. Sapinya gede banget guys. Pas lihat sapi ini, lihat sapi lain jadi kelihatan kecil. Mantap, si Bager kita potong hari Selasa," kata Raffi Ahmad sambil kegirangan.

Setelah membeli hewan kurban sebanyak 20 ekor, Raffi Ahmad juga mendapat bonus lima kambing dari Elsa. Kelimanya kemudian dia diberikan kepada anak buahnya.

Akan Beli Sapi Model yang Sama

Puas membeli Bager, Raffi Ahmad berniat kembali membeli sapi seperti itu pada Elsa untuk tahun depan. Tak tanggung-tanggung, bapak satu anak ini akan membeli 10.

"Puas banget, mantap. Tahun depan 10 ekor kayak gini. Harga spesial pokoknya yah. Jangan mahal-mahal," kata Raffi Ahmad.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading