Fimela.com, Jakarta Fast & Furious merupakan franchise film yang awal mulanya menceritakan balapan mobil jalanan. Film Fast & Furious sendiri dibintangi oleh Vin Diesel, Ludacris, dan Jordana Brewster. Pada 16 Juni 2021 akhirnya film ini merilis seri terbarunya yang berjudul Fast & Furious 9.
Setelah berulang kali ditunda karena pandemi Covid-19, akhirnya film yang disutradarai Justin Lin ini tayang di bioskop. Film Fast & Furious 9 menampilan musuh baru yang bernama Jakob. Jakob merupakan saudara dari Dominic Toretto yang sudah lama menghilang.
Terlepas dari hal tersebut, tidak ada salahnya jika Fimela.com membahas tentang beberapa fakta menarik film Fast & Furious. Apa saja? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Pemeran Dominic Toretto
Awalnya bukan Vin Diesel yang memerankan karakter Dominic Toretto. Karakter tersebut awalnya diberikan kepada Timothy Olyphant. Namun sayangnya tawaran tersebut ditolak oleh Timothy Olyphant. Seperti diketahui Timothy pernah bermain dalam Hitman, A Perfect Getaway, Live Free or Die Hard, Catch anda Release, Damages, dan The Crazies.
Michelle Rodriguez Tak Punya SIM
Meskipun memerankan karakter pendukung, akan tetapi Michelle Rodriguez tetap melakukan adegan mengemudi yang banyak. Menariknya, di film Fast & Furious pertama, pemeran Letty ini ternyata tak punya izin mengemudi resmi.
Advertisement
Seribu Mobil Hancur
Ada 1.1487 mobil yang sudah hancur dalam proses pembuatan film Fast & Furious. Angka tersebut belum termasuk film Fate Of The Furious atau Hobbs & Shaw. Akan tetapi yang pasti tidak ada mobil koleksi yang dihancurkan dalam pembuatan film Fast & Furious.